Rayakan Tahun Baru 2023, Masyarakat Dihimbau Tak Konvoi dan Gunakan Petasan

  • Whatsapp

TRENGGALEK, beritalima.com –

Kunjungi beberapa wilayah di daerahnya, jajaran Polda Jawa Timur ajak masyarakat untuk ikut menjaga keamanan dan ketertiban bersama. Khususnya dalam merayakan Tahun Baru 2023 mendatang. Hal tersebut disampaikan oleh Kapolda Jawa Timur melalui Inspektur pengawasan daerah (Irwasda) saat singgah di Trenggalek. Didampingi beberapa pejabat utama Polda Jatim, Irwasda disambut Bupati Trenggalek dan anggota forkopimda.

Irwasda Polda Jatim, Kombes Pol. Mohamad Haris mengatakan jika pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (harkamtibmas) bukan hanya tanggung jawab aparatur negara. Namun, seluruh elemen masyarakat juga wajib ikut serta berperan dalam mewujudkannya. “Peran masyarakat juga sangat diharapkan dalam menjaga kondusifitas wilayah,” ungkapnya, Rabu, 28 Desember 2022.

Pasalnya, lanjut Irwasda, tanpa ada kepedulian bersama mustahil kamtibmas bisa terjaga. Dengan menjalin kerjasama yang baik antara aparatur negara dan unsur-unsur yang ada dipastikan kondisi wilayah akan tetap kondusif.

“Kalau bukan kita, siapa lagi yang akan menciptakan (kamtibmas) nya di wilayah masing-masing,” sambung Kombes Pol. Mohamad Haris.

Ditambahkan perwira dengan tiga melati dipundak tersebut, secara umum untuk beberapa titik yang dikunjunginya relatif aman. Dari hasil pemantauan melalui udara dan darat khususnya wilayah Jawa Timur, untuk arus lalulintas juga masih lancar.

“Tadi usai kunjungi Ponorogo, kami pun melakukan pantauan lewat udara dan darat. Alhamdulillah, masih relatif aman lancar khususnya arus lalulintas,” ungkapnya.

Selain itu, masih kata dia, dihimbau kepada seluruh masyarakat dalam menyambut tahun baru agar tidak melakukan ‘uforia’ perayaan secara berlebihan. Tidak perlu berkonvoi atau menggunakan petasan, sebab bisa mengganggu kepentingan warga lainnya. Cukup sekedarnya saja, yang terpenting merayakan pergantian tahun dengan aman beserta keluarga ataupun kerabat.

“Tanpa petasan dan konvoi pun, kegembiraan juga tidak akan berkurang. Karena, penggunaan petasan itu banyak mudharatnya,” tegas Irwasda sembari menyerahkan bantuan dari Kapolda Jatim untuk para petugas di Pos Pelayanan (Posyan) Nataru jalan Soekarno-Hatta, Trenggalek. (her)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait