Relawan KOPRA Akui Baliho Capres Bertulisan MKP di Mojokerto Adalah Sumbangan

  • Whatsapp

MOJOKERTO, Beritalima.com- Menjamurnya baliho relawan Konco Prabowo (KOPRA) di wilayah kabupaten Mojokerto yang bertuliskan MKP akhirnya terjawab.

Diketahui bahwa,ratusan baliho Capres yang ada nama MKP (Mustofa Kamal Pasha) yang bertebaran di wilayah Mojokerto tersebut adalah bantuan yang diberikan kepada KOPRA

Hal tersebut dikatakan Edy Priyono, selaku Ketua Dewan Pembina Relawan KOPRA Nusantara saat menggelar pertemuan dengan puluhan awak media di Posko KOPRA di Desa Betek, Kecamatan Mojoagung, Kabupaten Jombang. Rabu (24/1) baliho itu berasal dari sumbangan.

” Siapapun boleh menyumbang asal ada fotonya pak Prabowo dan bisa mencantumkan namanya di baliho itu, karena itu akan menambah dukungan bagi pak Prabowo” ujar Edy

Lebih lanjut dikatakan, tujuan baliho itu adalah biar masyarakat bisa tahu gambar dari pak Prabowo, dan memang diakui semua itu ada sisi positif dan negatifnya, namun intinya tujuan KOPRA adalah Prabowo menang dalam satu putaran.

“Baliho yang bertulis MKP itu kami terima Bennernya saja,untuk biaya pemasangan dan lainnya kami semua” imbuhnya

Edy Priyono yang seorang pengusaha properti, kuliner dan juga batu bara ini juga menjelaskan kalau relawan KOPRA ini tidak ada tendensi politik maupun adanya kepentingan lain.

“Tujuan pembentukan relawan ini adalah untuk membangun silaturahim dan memberikan dukungan maksimal bagi pasangan Prabowo-Gibran dalam Pilpres 2024″pungkas Edy Priyono. (Kar)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait