Resmikan Proyek, Walikota Madiun Berharap Potensi Daerah Diberdayakan

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Walikota Madiun, Jawa Timur, meresmikan delapan proyek fisik, salah satunya Embung Pilangbango, Jumat 21 Desember 2018.

Embung Pilangbango, sengaja dipilih sebagai tempat seremoni. Delapan pembangunan yang diresmikan tersebut di antaranya adalah, Pembangunan Taman Hutan Kota Madiun, Peningkatan Jl. Kalisono Menuju Perum Rejomulyo, Normalisasi Saluran Slarangan, Pembangunan Jembatan Setia Yasa, Normalisasi Saluran Kartini, Pembenahan Lapangan Sepak Bola Kelurahan Taman, Pembangunan Jl.Pagu Indah-Widodo Kencono dan Pembangunan Embung Pilangbango.

Dalam sambutannya, Walikota Madiun, H. Sugeng Rismiyanto, mengatakan, pembangunan ini merupakan bukti upaya pemerintah dalam memberikan manfaat dan fasilitas kepada masyarakat. Selain itu pembangunan merupakan program nawacita dari presiden.

“Pembangunan infrastruktur merupakan upaya untuk pembangunan secara merata. Artinya dengan infrastruktur, pemerintah dapat memberikan akses kepada kemakmuran masyarakat,” kata H. Sugeng Rismiyanto.

Pembangunan di Kota Madiun, lanjutnya, merupakan cara Pemkot untuk meretas akses dari kelurahan satu dan lainnya. “Selain itu juga digunakan untuk memberdayakan atas kemampuan lokal yang ada. Di sini (Embung Pilangbango, red) , juga dapat dijadikan sebagai sarana rekreasi yang dapat meningkatkan daya saing ekonomi daerah,” ujarnya.

Sugeng berharap dengan adanya pembangunan yang merata dan berkelanjutan, dapat mendorong tumbuhnya usaha mikro kecil menengah (UMKM) di beberapa tempat pembangunan yang baru saja diresmikannya.

Hal senada dikatakan Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Madiun, Suwarno. Diharapkan, dengan diresmikannya hasil pembangunan tahun 2018, masyarakat dapat memiliki banyak pilihan untuk rekreasi di dalam kota.

“Seremoni ini diharapkan dapat membuat Kota Madiun lebih tertata dan normalisasi untuk saluran-saluran air yang ada sehingga Madiun tidak ada banjir,” terang Suwarno. (Sumber Diskominfo. Editor: Dibyo).

Ket. Foto: H. Sugeng Rismiyanto (baju batik).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *