Ruang Tamu Amblas 1,5 Meter Akibat Tanah Bergerak di Desa Kalibening

  • Whatsapp

WONOSOBO, beritalima.com – Akibat tanah bergerak di dusun Prumasan desa Kalibening kecamatan Sukoharjo mengakibatkan sebagian rumah milik Miharjo di RT.1 RW.1 mengalami amblas.

Menurut pemilik rumah ruangan yang ambas tersebut adalah ruang tamu.

Bacaan Lainnya

“Kedalamannya sekitar 1,5 meter dengan luas 2 x 2 meter dan itu membuat beberapa bagian rumah menjadi retak.” Ujarnya.

Mengetahui hal tersebut, Kapolsek Sukoharjo sekira pukul 20.45 wib tadi meninjau langsung kebenarannya.

“Seperti diketahui bahwa di wilayah yang berpenghuni 330 KK dengan jumlah 1.200 jiwa ini 60%-nya merupakan tanah bergerak.” Kata IPTU Suraji, Jumat (15/2).

“Kami himbau kepada pemilik rumah dan keluarga untuk menghindari hal yang tidak diinginkan agar mengungsi ke rumah saudaranya sebab keadaan rumahnya sudah retak – retak.” Pesan IPTU Suraji.

Sementara itu, masyarakat yang tinggal di wilayah ini pasrah menghadapi tanah di daerahnya termasuk labil.

“Kami pasrah kepada Allah kami bertempat tinggal di atas tanah bergerak.” Kata salah satu warga.

Terpisah, Kabag Ops Polres Wonosobo mengharapkan kepada warga untuk selalu waspada terhadap kejadian tersebut.

“Kepada warga yang rumahnya sudah ada tanda – tanda tanahnya bergerak dan dinding rumahnya sudah mulai retak untuk selalu waspada dan bila membahayakan untuk segera mengungsi ke rumah tetangga maupun keluarganya yang dianggap aman.” Pesan Kompol Sutomo. (Gus Budi)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *