Salah Satu Pemuda Wonosobo Dilantik Presiden Jadi Perwira TNI

  • Whatsapp

WONOSOBO, beritalima.com | 781 Taruna dan Taruni dilantik menjadi perwira TNI dan Polri, Pelantikan dilakukan Presiden Jokowi di Istana Merdeka Jakarta. Taruna Taruni yang dilantik sebelumnya menempuh pendidikan 4 tahun di (Akpol) dan (Akmil), Akademi AU, Akademi AL dan Akpol.

Pelantikan dilakukan dalam upacara di Lapangan Istana Merdeka, Jln. Medan Merdeka Utara, Jakarta Pusat, Kamis 16 Juli 2019, Presiden Jokowi menjadi inspektur upacara pengambilan sumpah prajurit taruna dan taruni menjadi perwira.

Bacaan Lainnya

Dari 781 yang di lantik ada satu orang pemuda asal Marongsari Sapuran Wonosobo yang menjadi kebanggaan tersendiri yaitu Letda Rizki Prihandoko anak dari Serka Supomo.

Kebanggaan juga tak luput dari ayahnya, Serka Supono yang masih berdinas di Poliklinik Kartika Pratama Kodim 0707/Wonosobo. Dia sangat bangga menjadi orangtua yang mempunyai anak sukses, yang bisa mengalahkan pangkat ayahnya, yang saat ini sersan kepala sedangkan anaknya sudah menjadi perwira remaja dengan pangkat letnan dua.

Letda Rizki Prihandoko sejak kecil sudah terlatih untuk disiplin. Begitu patuh terhadap arahan dan bimbingan orang tua dengan harapan anaknya bisa meneruskan cita – citanya yaitu menjadi abdi negara.

Dikatakan Serka Supono, sejak kecil Rizki Prihandoko sudah diarahkan dengan berbagai kegiatan yang menunjang ke arah sana seperti menjadi atlit karate. Dalam kejuaraan karate mendapatkan juara 2 antar karisedenan yaitu Kedu, Banyumas dan Boyolali. Dengan diberikan pemahaman dan diikutkan berbagai macam kursus sehingga anak tidak terpengaruh hal – hal yang negatif.

Serka Supono berharap semoga anak pertamanya ini menjadi perwira yang profesional, bisa menjadi calon pemimpin yang baik tidak sombong mempunyai sikap dan tindakan yang dapat di jadikan contoh untuk yang baik diikuti oleh bawahannya, juga mampu memperhatikan bawahannya dan tidak cepat goyah hanya karena memikirkan kemajuan karir semata.” Ujarnya pada Senin (22/7)

Lebih lanjut disampaikan, Keberhasilan yang telah diperoleh anaknya diharapkan bisa menjadi inspirasi dan motivasi bahwa dari Desa Marongsari, SMAN 1 Sapuran ternyata saat ini bisa dilantik oleh Presiden menjadi seorang Perwira Angkatan Darat. Sehingga keberhasilan ini bisa ditiru oleh anak – anak yang lain.

“Jangan takut untuk masuk TNI, asalkan diniati dengan sungguh – sungguh, usaha yang keras, latihan yang terus menerus, tidak terpengaruh kehidupan yang negatif dan dibekali dengan berbagai macam ketrampilan insya Allah cita – cita tersebut akan terwujud.” Pungkas Serka Supono. (Budi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *