DEPOK,beritalima.com
Dengan mengangkat tema ”
Pengenalan tentang institusi Kejaksaan RI, Tim Kejaksaan Kota Depok sambangi SMPN 4 Depok hal tersebut bertujuan untuk melakukan penyuluhan dan pengenalan tentang Hukum sejak dini hal tersebut di ungkapkan Kasi Intel Kejari Depok Kosasih disela-sela kesibukannya.
“Pelaksanaan Jaksa Masuk Sekolah yang diGelar diSMPN 4 Depok ini, bertujuan untuk memberikan serta mengenalkan Pemaparan tentang Hukum sejak usia dini, kali ini para Pelajar SMPN 4 Depok yang kami datangi Guna melakukan Program Jaksa Masuk Sekolah” ujar Kosasih, Kasi Intel, Kejari Depok.
Sekitar 50 Siswa dan siswi mengikuti acara JMS tersebut, mereka begitu antusias dan melakukan tanya jawab dengan Tim JMS, Siwatiningsih,Devi Ferdiani beserta staff intelijen Kejari Depok
“Tema yang kami bawa diSMPN 4 kali ini adalah, Pengenalan tentang institusi Kejaksaan RI, Pengenalan tentang Hukum, Undang undang No.35 th 2014 tentang perlindungan anak dan undang undang ITE, diharapkan kepada para pelajar SMPN 4 dapat menyerap apa yang Kami bawakan diJMS ini dan meneruskan kepada teman temannya” terang Siswatiningsih, Jaksa Intelijen Kejari Depok.
Acara yang berlangsung diaula SMPN 4 Depok, mendapat apresisasi dari Guru dan Kepala Sekolah.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada tim intelijen Kejari Depok, yang datang pada hari ini keSMPN 4 Depok, kiranya Putera puteri kami dapat menerima dan menerapkan apa yang telah diberikan penyuluhan Tentang Hukum dan Undang Undang, dalam kegiatannya sehari hari, agar menjadi Manusia yang taat dengan Hukum kedepannya” papar Rahmad, Kepsek SMPN 4 Depok.
“Besar Harapan Kami, agar para Pelajar menjauhi perbuatan yang melanggar Hukum, karena para Pelajar adalah harapan bangsa, untuk itu Kejari Depok, akan melanjutkan Program Jaksa Masuk Sekolah diSekolah sekolah yang ada diDepok, untuk Penyuluhan serta Pengenalan tentang Hukum” tegas Kasi Intel Kejari Depok, Kosasih.(Yopi).