Satgas Ops Kamlamla Bakamla, Tolak Ke Batam Menuju India

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com | Kabid ops Zona Maritim Tengah Kolonel Bakamla A. Muharam selaku Komandan Satgas operasi keamanan dan keselamatan laut (Dan Satgas Ops Kamlamla) dengan didampingi sejumlah anggota Satgas, tampak berjalan di antara ratusan calon penumpang pesawat domestik jurusan Batam, di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (8/5/2019).

Mereka berangkat ke Batam dalam rangka bergabung dengan anggota Satgas lainnya yang sudah menunggu di atas geladak KN. Tanjung Datu-301, yang sedang sandar di Batam, Kepulauan Riau, untuk melakukan kesiapan terakhir terkait rencana keberangkatannya melaksanakan misi tugas negara, muhibah ke luar negeri, tepatnya di Port Blair, India.

Muhibah dengan menggunakan Kapal Negara bernomor lambung 301 yang dijadwalwalkan akan berlangsung beberapa hari di India itu, keberangkatannya akan dilepas langsung oleh Kepala Bakamla Laksdya Bakamla A. Taufiq R. esok pagi, Kamis (9/5/2019).

Menurut Kolonel Muharam, setelah menggergaji lautan selama beberapa hari, inilah rencana kegiatan selama di Port Blair, India. “Hari pertama tanggal 13 Mei KN Tanjung Datu merapat di Port Blair dan ada upacara penyambutan dari India Coast Guard, kemudian hari kedua di agendakan open ship KN Tanjung Datu 301, pelaksanaan Table Top Exercise dan menghadiri undangan Jamuan India Coast Guard selanjutnya hari terakhir di agendakan kunjungan ABK KN Tanjung Datu ke Maritime Rescue Coordination Centre (MRCC), olahraga bersama Bakamla – ICG dan cultural tour,” tutur Muharam.

Turut mendampingi Dan Satgas antara lain: Kasi Evaluasi Operasi Laut Letkol Bakamla Abriadi sebagai Wadan Satgas, Kasi Operasi Udara Mayor Bakamla Ferry Dharmawan, Kasi Logistik Opsla Mayor Bakamla Kustriyani, Kasi Latihan Mayor Bakamla Waskito Alim, Kepala Provost Mayor Bakamla Asep Saepulloh, Staf Humas Bakamla Yuhanes Antara, S.Pd., serta Bintara Kesehatan Bakamla Sersan Mayor Bakamla Karyadi.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *