PALEMBANG, beritaLima. com| Sekretaris Daerah Kota Palembang Drs Ratu Dewa mengimbau seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan pegawai Pemerintah Kota Palembang untuk disiplin serta mematuhi jam kerja yang telah ditentukan. ASN juga diinstruksikan untuk tepat waktu dalam membuat Iaporan kinerja pegawai.
Demikian ditegaskan Ratu Dewa saat memimpin apel gabungan Pemerintah Kota Palembang, Senin (10/6/2019), di Pelataran Benteng Kuto Besak Palembang. Apel bersama ini sekaligus dirangkai dengan kegiatan halal bihalal Idul Fitri 1440 Hijriah.
“Kita semua harus disiplin dan tertib dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawab sebagai ASN dan pegawai Pemerintah Kota Palembang. Pegawai juga memiliki tanggungjawab yang tertuang dalam Iaporan kinerja pegawai,” ujarnya.
Sekda mengimbau seluruh pegawai agar tepat waktu dalam membuat laporan kinerja. Dirinya mengingatkan kepada pegawai yang lambat dalam membuat laporan kinerja bulanan, dapat berdampak pada keterlambatan pembayaran Tunjangan Perbaikan Penghasilan (TPP).
Apel kemudian dilanjutkan dengan halal bihalal bersama seluruh pegawai Pemerintah Kota Palembang. Seluruh pegawai saling bersalaman dan bermaaf-maafan dengan Sekda dan seluruh Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah.
( Nn )