Selama 14 Hari, Polres Sergai Gelar Apel Pasukan Operasi Patuh Toba 2017

  • Whatsapp

Serdangbedagai Beritalima.com – Polisi Resort Serdangbedagai (Polres Sergai) menggelar Apel Operasi Patuh Toba 2017 dengan melibatkan 51 personel ditambah unsur POM TNI,Kodim 0204/DS , Danramil , Dinas Perhubungan (Dishub), Satpol PP dan seluruh Polsek Sergai di lapangan Mapolpolres Sergai, Selasa pagi (9/5) sekitar pukul 09.00 WIB.

Dalam  Kegiatan operasi patuh toba 2017 dihadiri Bupati Sergai H.Soekirman mewakili Asisten I Ramses Tambunan MSi ,Kejari Sergai Jabal Nur SH.MH,Danramil Seirampah,Dan Seluruh Kapolsek Serdangbedagai(Sergai).Kegiatan ini dimasudkan sebagai penggerak revolusi mental dan pelopor tertib sosial di ruang publik  yang tergabung dalam satuan tugas Polres Sergai beserta jajarannya dengan didukung instansi terkait untuk pelaksanaan.

Pimpinan Apel Kapolres Sergai AKBP Eko Suprihanto SH.Sik.MH dalam sambutannya mengatakan bahwa Operasi kepolisian terpusat dengan Sandi Operasi “PATUH TOBA -2017” adalah bersifat terbuka dalam bentuk Operasi Harkamtibmas yang mengedepankan kegiatan penegakan hukum disertai kegiatan preemtif dan preventif secara selektif prioritas untuk mewujudkan Kamseltibcarlantas yang mantap,menjelang bulan suci ramadhan 27 Mei yang akan datang dan   terhitung mulai tanggal 9 Mei 2017 sampai dengan tanggal 22 Mei 2017 (selama 14 hari).

Terciptanya situasi lalu lintas yang aman, tertib dan lancar
pada lokasi rawan kecelakaan, pelanggaran dan kemacetan, meningkatnya ketertiban dan kepatuhan serta kedisiplinan masyarakat yang tertib dan patuh hukum dalam berlalu lintas.Sasaran Operasi Patuh Toba -2017adalah Salah satu yang menjadi Fokus perhatian saat ini adalah Keselamatan bagi penguna jalan,Keselamatan memang sesuatu yang pertama dalam berlalu lintas .

Lanjut Eko,Dalam berlalu lintas masih banyak sering di abaikan bahkan tidak dianggap penting.Kesadaran penguna lalulintas baik pengguna jalan kaki,pengendara bermontor ,maupun pengguna jalan lainya masih rendah.Masih ditemukan penggendara yang melawan arus lalu lintas serta menggunakan kendaraan Bak terbuka untuk Transportasi masyarakat.jelasnya

Menambahkan, Kapolres Sergai AKBP Eko Suprihanto SH.SIk.MH bahwa jumlah pelanggaran pada tahun 2016 sebanyak 2.542 kali, mengalami peningkatan 132 kejadian atau 5 persen dibandingkan periode yang sama tahun 2015 sebanyak 2.410 kejadian.

Selanjutnya jumlah korban meninggal Dunia operasi patuh toba 2016 sebanyak 412 orang ,mengalami penurunan sebanyak 76 orang atau 18 persen di bandingkan periode yang sama tahun 2015 sebanyak 488 orang.

Sedangkan jumlah korban luka berat dalam Operasi Patuh Toba Tahun 2016 sebanyak 724 orang,mengalami Peningkatan sebanyak 56 orang atau 8 persen di abndingkan periode yang sama tahun 2015 sebanyak 688 orang.Sedangkan jumlah pelanggaran lalu lintas Operasi patuh tahun 2016 sejumlah 750.107 pelanggaran meningkat 18 persen dari tahun 2015, dengan jumlah tilang sebanyak 62.161 lrmbar dan teguran sejumlah 12.034 teguran.

“Dengan digelarnya Operasi Patuh Toba 2017 diharapkan terjadinya penurunan angka pelanggaran maupun kecelakaan lalu lintas di wilayah hukum Polres Sergai,”Ujarnya.(sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *