Seratus Pohon Mangrove Ditanam di Hari Bumi

  • Whatsapp

SEMARANG, beritalima.com | Memperingati Hari Bumi pada 22 April 2021, Lemonilo berkolaborasi dengan Lindungi Hutan memberikan donasi 100 pohon yang ditanam di area Pesisir Tambakrejo, Semarang.

“Donasi 100 pohon ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Lemonilo terhadap lingkungan,” ujar Irfan Prabowo, Head of Marketing Lemonilo, Kamis (22/4/2021).

Dikemukakan, Lemonilo adalah brand yang terus berupaya memberikan manfaat hebat bagi sekitarnya. Kawasan Pesisir Tambakrejo dipilih karena daerah ini kerap banjir yang menimbulkan kerugian masyarakat sekitar.

Penanaman 100 pohon Mangrove Rhizophora ini salah satu upaya untuk mencegah abrasi. Diharapankan ini dapat memperbaiki kawasan sekitar agar kondisi banjir dapat dicegah di kemudian hari, sehingga masyarakat pesisir bisa hidup lebih nyaman dan aman.

Ditambahkan, Ramadhan ini Lemonilo sebagai healthy brand consumer goods berharap dapat memberikan banyak manfaat hebat bagi masyarakat Indonesia dalam berbagai bentuk, selain menghadirkan berbagai produk terkurasi yang bebas dari 100+ bahan berbahaya.

“Semoga Lemonilo dapat terus membantu masyarakat Indonesia menggapai hidup yang lebih sehat sehingga dapat mewujudkan generasi yang lebih hebat di masa depan,” ucap Irfan. (Gan)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait