MEDAN – Calon Wakil Gubernur (Cawagub) nomor Urut 2 dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sumatera Utara (Sumut) Sihar Sitorus dan istrinya Patricia Br Siahaan menerima mawar merah sebagai ucapan selamat datang.
Pemberian mawar merah tersebut diartikan juga sebagai sukacita dalam penyambutan pada perayaan Gong Xi Fa Cai 2018.
Bunga yang diberikan oleh pihak kampus Institut Teknologi dan Bisnis (IT&B) diserahkan kepada Sihar Sitorus tersebut di terima dengan sangat bahagia oleh Sihar.
Rozalia Bangun yang menyerahkan bunga tersebut mengatakan bahwa mereka mempersiapkan dua bunga. Satu untuk Sihar dan satu lagi untuk Djarot yang merupakan calon gubernurnya.
“Kita menyediakan dua bunga, dan kita sengaja memilih warna merah karena merah itu simbol sukacita serta kita kaitkan dengan perayaan Imlek” katanya.
Rozalia menuturkan bahwa mereka sangat menyenangi pasangan Djarot Sihar. Kehadiran pasangan yang akrab disapa Djoss tersebut memberikan nuansa yang berbeda dalam perayaan mereka.
“Kita berharap sukacita dalam sambutan ini menjadi sukacita juga untuk pak Sihar dan keluarga,” katanya.
Sementara itu, Sihar Sitorus mengatakan bahwa dia sangat bangga dengan penyambutan masyarakat terhadap dirinya. Antusias masyarakat di berbagai kalangan menjadi kekuatan untuk maju dalam Pilkada Sumut. Terkait dengan warna merah, Sihar mengatakan bahwa dia juga menggunakan kemeja berwarna merah sebagai simbol sukacita atas perayaan Imlek. “Karena ini perayaan kita bersama,” katanya.(*)