Solidaritas Polres Lumajang Amankan Tempat Ibadah

  • Whatsapp

LUMAJANG,beritalima.com- Bulan Ramadhan, bulan suci, bulan penuh berkah, sangat mulia bagi orang muslim. Menjelang sholat Taraweh, personil polres Lumajang melaksanakan pengamanan di masjid-masjid Jami’, termasuk salah satunya masjid Jami’ Anas Ma’fud. Demi menjaga kekhusyuk’an umat muslim dalam menjalankan ibadah, sumbangsih petugas memang sangat dibutuhkan. Personil polres terjun langsung ke lokasi masjid, (14/05/2019).

10 orang personil dibagi menjadi dua yg di komando oleh Ipda Kasirin. Setiap 5 orang personil menempati Masjid yg sudah diploting sebelumnya. Selain pengamanan juga dilakukan pengaturan lalulintas untuk memudahkan para jamaah menuju masjid. Mengingat kendaraan yang terparkir di areal masjid juga menjadi sasaran pengamanan agar masyarakat tidak resah saat menjalankan ibadah. Saat menjelang kegiatan Tarawih dimulai, personil yg melaksanakan Pam juga ikut sholat meski dibarisan belakang, guna bisa cepat bertindak kalau ada hal-hal yang tidak di inginkan.

Kapolres Lumajang AKBP DR. Muhammad Arsal Sahban SH, SIK, MM, MH, menerangkan, “bulan suci adalah bulan penuh berkah dan bulan penuh ampunan. Setiap muslim melaksanakan ibadah dengan maksimal agar memperoleh hikmah yang dijanjikan oleh Allah. Agar proses peribadahan berjalan maksimal, kami melakukan pengamanan untuk meminimalisir gangguan terhadap para jamaah. Saya harap setiap muslim agar dapat menunaikan kewajiban tanpa risau karena Polri akan selalu ada untuk masyarakat”, Ujar Arsal.

AKP Jauhar Maarif SH M.HUM, selaku Kasat Sabhara Polres Lumajang menuturkan bahwa pihaknya akan terus totalitas menjaga warga melaksanakan ibadah sholat Taraweh. “Semoga ini menjadikan ladang ibadah bagi kami, karena menjalankan tugas negara kami sebagai anggota Polri sekaligus panggilan kami sebagai hamba-Nya. Kami akan terus berjaga serta memastikan ibadah para warga berjalan dengan penuh khidmat”, tegas Maarif.

Menurut bapak Ali selaku jamaah mengungkapkan, “saya bisa khusuk beribadah karena ada pengamanan dari pihak kepolisian dan juga kendaraan yang saya bawa dari rumah tidak khawatir hilang berkat kehadiran bapak Polisi”, ungkap Ali. (Jwo)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *