Sukses Kembangkan Wirausaha Kecil Menengah di Era Digital

  • Whatsapp

JAKARTA, beritalima.com – Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia, pertumbuhannya pun meningkat setiap tahunnya. Selain mendorong perekonomian, UMKM juga menyerap banyak tenaga kerja dan mengurangi angka pengangguran di Indonesia.

Tingginya kreatifitas masyarakat Indonesia dalam membangun UMKM terlihat dari jenis produk UMKM yang beragam macamnya, mulai dari pakaian, makanan, cenderamata khas daerah, tekstil, keramik dan lain-lain.

Seiring dengan pertumbuhan UMKM yang terus meningkat, hal tersebut melahirkan tantangan bagi pelaku usaha UMKM untuk bersaing dengan pelaku usaha lokal maupun internasional.

Salah satu tantangannya adalah kemampuan pelaku usaha dalam memanfaatkan strategi dan aktivitas pemasaran berbasis digital. Pelaku usaha tak hanya dituntut untuk tahu digital tapi juga harus mampu menguasai sarana pemasaran di ranah digital secara strategis.

Novaon Indonesia, yaitu digital marketing agency berbasis di Vietnam, juga merupakan Google Premier Partner, memiliki tujuan untuk menciptakan kesuksesan bagi perusahaan dengan menggunakan media online dan teknologi di era digital ini.

Dibantu oleh Google, Novaon Indonesia mengedukasi para pelaku UMKM untuk live digital bukan hanya go digital.

Ergintianus Julianta, Business Development Director Novaon Indonesia, mengatakan, pihaknya membantu para pelaku UMKM mengenal dunia digital dan mencari pelanggan baru melalui online.

Selain itu, lanjut dia, juga memberikan solusi untuk menyesuaikan biaya promosi dengan kondisi masing-masing pelaku usaha.

Melalui digital ini semua hasil dapat terukur, seperti mengukur berapa dana yang sudah dikeluarkan dan seberapa besar manfaatnya. Dikatakan, beberapa partner Novaon Indonesia sudah merasakan penjualan dari hasil promosi mereka melalui digital.

“Dari data yang kami miliki, kami tahu bahwa UMKM yang online dapat tumbuh jauh lebih cepat dibandingkan UMKM yang hanya berbasis offline,” kata Karim Sulisto, Partner Enablement Manager, Google PSP Program Indonesia, melalui rilis tertanggal 13 September 2017.

Iim Rusyamsi, Co-Founder Krafie.com & Founder Komunitas Tangan Di Atas (TDA) yang turut hadir dalam seminar ini mengatakan, produk kreatif lokal UMKM di tanah air sangat banyak.

Untuk itu, lanjut dia, Krafie.com membantu para pelaku usaha UMKM untuk go digital dalam sebuah platform online spesialis karya produk kreatif negeri.

Seminar bertajuk “Sukses Kembangkan Wirausaha di Era Digital” ini memberikan edukasi mengenai dunia bisnis di sektor digital secara lengkap, serta mempersiapkan kebutuhan para pelaku usaha untuk bertahan dan terus tumbuh di sektor ini.

Diharapkan, UMKM di Indonesia semakin terampil memanfaatkan teknologi pemasaran online, sehingga strategi pemasaran produk menjadi lebih tepat guna dan pertumbuhan bisnis pun menjadi lebih efektif serta maksimal. (Ganefo)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *