Target 1300 Vaksin, Polres Pamekasan Serentak Gelar Vaksinasi di Ponpes Miftahul Qulub

  • Whatsapp
Saat Gelar Vaksinasi Merdeka secara Serentak di Ponpes Miftahul Qulub. Kapolres Pamekasan bersama Bupati Pamekasan Menyerahkan Bantuan Sembako kepada Santri Wati.(Reporter Andikur Rahman)

PAMEKASAN,Beritalima.com|Polres Pamekasan, Madura, Jawa Timur, menggelar ‘Vaksinasi Merdeka’ di Pondok Pesantren Miftahul Qulub, Desa Polagan, Kecamatan Galis, Rabu (22/9/2021).

Vaksinasi merdeka ini digelar secara serentak se-Indonesia. Saat vaksinasi merdeka dimulai, dihadiri oleh Bupati Pamekasan, Baddrut Tamam, Kapolres Pamekasan, AKBP Rogib Triyanto, dan jajaran Forkopimda.

Bacaan Lainnya

Vaksinasi merdeka ini diikuti oleh santri dan pengurus Ponpes Mitahul Qulub.

Kapolres Pamekasan, AKBP Rogib Triyanto mengaku bersyukur, sebab bisa melaksanakan vaksinasi merdeka serentak dengan lancar.

Kata dia, vaksinasi merdeka serentak hari ini dilakukan di 7 lokasi di Pamekasan.

“Kami target hari ini 1300 vaksin. Alhamdulillah kita dapat melaksanakan dengan baik vaksinasi ini. Mudah-mudahan ini dapat menggugah dan meberikan motivasi ke masyarakat untuk ikut andil mensukseskan vaksinasi,” kata AKBP Rogib Triyanto.Rabu( 22/09/2021), siang.

Pihaknya mengajak masyarakat Pamekasan agar kompak dan ikut andil mensukseskan vaksinasi merdeka serentak ini.

Tujuannya untuk mempercepat Herd Immunity di tengah masyarakat.

“Semoga dengan vaksinasi merdeka secara serentak ini, masyarakat Pamekasan tidak terjangkit Covid-19,” harapnya dan pungkasnya.(AN)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait