Tari Goyang Gayung Awali Pemberangkatan ITDBI 2018

  • Whatsapp

BANYUWANGI, beritalima.com – Event balap sepeda International Tour De Banyuwangi Ijen (ITdBI) 2018 mulai digeber pukul 10.00 WIB Rabu (26/9/18). Sebelum diberangkatkan, peserta, undangan, dan penonton dihibur dengan tari Goyang Dayung. Tarian ini merupakan persembahan personel Polres Banyuwangi.

Dengan iringan musik Meraih Bintang, puluhan penari melenggak -enggok. Tarian ini menghipnotis penonton dan para tamu undangan. Terbukti, Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas bersama undangan lainnya ikut melakukan gerakan tari Goyang Dayung. Beberapa turis asing bahkan ikut menari bersama barisan penari dari Polres Banyuwangi.

Dalam sambutannya, Bupati Anas menyatakan keberhasilan penyelenggaraan ini merupakan hasil konsolidasi yang baik antara seluruh elemen Pemerintah Kabupaten Banyuwangi mulai dari tingkat kabupaten hingga tingkat RT dan RW. “Kami akan terus tingkatkan konsolidasi ini agar lebih baik lagi,” ujarnya sesaat sebelum pemberangkatan.

Dia menyebut kegiatan ini tentu menjadi tugas yang berat bagi aparat keamanan, utamanya kepolisian. Namun dirinya yakin aparat keamanan punya formula khusus agar pelaksanaan kegiatan ini lancar. “Saya akan terlibat dalam kegiatan ini dari awal hingga akhir, begitu juga perangkat dari tingkat kabupaten hingga desa,” ungkapnya.

Dalam etape pertama ini, ada 92 pebalap yang turun. Mereka terbagi dalam 19 tim dan berasal dari 22 negara. ITdBI merupakan ajang balap sepeda yang sudah masuk agenda rutin UCI. Event ITdBI sudah masuk kategori 2.2 ini dengan nilai excellent.

Etape pertama start dari Kantor Bupati Banyuwangi menuju Rowo Bayu Songgon dengan jarak 153,1 km. Etape kedua dari Kalibaru menuju Kantor Pemkab Banyuwangi 179,3 km. Etape ketiga RTH Maron Genteng menuju Kantor Bupati 139,4 km. Dan etape terakhir dari Sarongan Pesanggaran menuju Paltuding Ijen 127,3 km. (Bi)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *