Tiga Program Utama Jadi Prioritas Pemkot Kupang

  • Whatsapp

KUPANG, beritalima.com – Pemerintah Kota Kupang merangkai perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke 137 dan Hari Jadi sebagai daerah otonom ke-27 yang jatuh pada 25 April lalu, dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2023.

Upacara yang dipimpin Penjabat Wali Kota Kupang, George M. Hadjoh, berlangsung di lapangan upacara Kantor Wali Kota Kupang, Selasa (2/5/2023).

Penjabat Wali Kota Kupang George Hadjoh, dalam sambutannya menyampaikan ada tiga program utama yang menjadi prioritas pemerintah kota Kupang, yaitu pertama adalah mendorong Kota Kupang untuk keluar dari stigma sebagai kota terkotor.

Untuk itu, seluruh warga Kota Kupang diajak untuk bergandeng tangan dan mengubah mindset agar target tersebut bisa tercapai.

Program prioritas yang kedua adalah mendorong pengembangan sumber daya manusia (SDM).

Dimulai dengan mengupayakan pendidikan dasar yang hebat. Anak-anak Kota Kupang harus menguasai bahasa Inggris dan sains sejak pendidikan dasar.

Bahkan belum lama ini Pemkot Kupang mendatangkan Prof. Yohanes Surya dan tim untuk melatih para guru dan siswa Kota Kupang dengan metode gampang, asyik dan menyenangkan (Gasing). Dalam waktu 2 minggu progres yang dihasilkan sangat memuaskan, sehingga menurutnya metode pendidikan yang diterapkan saat ini perlu dievaluasi.

Program prioritas ketiga menurut George adalah mendorong pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Dia berharap setiap even dan upacara yang diselenggarakan di Kota Kupang harus memberi ruang bagi UMKM untuk bertumbuh.

Para lurah, camat dan perangkat daerah teknis diminta untuk merancang even-even yang bisa menghidupkan UMKM.

Lebih lanjut dilakukan untuk mewujudkan program-program prioritas tersebut menurut George diperlukan kecerdasan dan perubahan mindset. Masyarakat Kota Kupang tidak boleh berpikir bahwa dirinya bodoh dan miskin.

Perlu ada upaya untuk mengubah hidup dengan kerja cepat dan berorientasi hasil.

Hal lain yang dibutuhkan adalah kepedulian, mulai dari rumah masing-masing, lingkungan kerja hingga lingkungan masyarakat untuk bebas dari sampah plastik.

Selain itu para pimpinan di masing-masing unit harus memiliki keberanian dalam mengambil keputusan untuk maju.

Mereka juga harus mampu membangun jaringan dengan semua pihak sehingga dapat menghasilkan karya-karya luar biasa.

Warga Kota Kupang juga harus memiliki kesehatan yang baik, karena hanya dengan fisik yang prima orang bisa belajar dan bekerja dengan baik.

“Selamat ulang tahun kepada seluruh warga Kota Kupang. Terus bergerak maju, ada Tuhan bersama kita, menuju Kota Kupang maju damai dan sejahtera”, pungkasnya.

Penjabat Wali Kota menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada para pendiri Kota Kupang serta para Wali Kota dan Wakil Wali Kota sejak awal kota ini berdiri, yang telah mengisi pembangunan kota ini sehingga Kota Kupang bisa bertahan sampai saat ini dan terus berkembang. (*/L. Ng. Mbuhang)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait