Tim debat Junior Wakili Indonesia di Ajang Internasional WSC

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com – dr. Iswinarno Doso Saputra mengatakan, pemuda merupakan salah satu pilar penting dari suatu peradaban. Dimana suatu peradaban yang besar dan maju tentu tidak terlepas dari andil para pemuda yang mempunyai karakter pemimpin masa depan, baik dari segi intelektualitas, kepribadian dan ideologi.

Seorang pemuda berkualitas pasti akan menghasilkan karya-karya yang cemerlang. Sudah sering sekali kita mendengar perkataan yang disampaikan oleh Ir. Soekarno, ”Berikan aku sepuluh orang pemuda, niscaya mereka akan mampu mengubah dunia”.

“Begitu dahsyatnya kekuatan seorang pemuda sehingga dapat melahirkan karya-karya cemerlang,” kata dokter Unair yang konsen dibidang operasi plastik dan luka bakar melalui rilisnya, Sabtu 06/10/18..

Menjawab tantangan tersebut, tiga anak didiknya yang tergabung dalam Tim Debat SMPI Al Azhar 13 Surabaya, yaitu Rafif Marten Rabbani Dachlan (14 thn), M. Fauzan Noor Pambudi (12thn) dan Farrel Pranata (13 thn) telah lolos di kompetisi debat berjenjang internasional, World Scholar’s Cup (WSC), pada tingkat regional Surabaya serta di tingkat international Global Round Kuala Lumpur Malaysia dengan hasil yang sangat membanggakan.

“Alhamdulillah, mereka memperoleh 17 medali dan berhak melaju ke Final Round di Tournament of Champions YALE, New Haven, Connecticut, USA yang akan diselenggarakan pada tanggal 15 November’18 sd 22 November’18 mendatang,” kata Iswinarno.

Selanjutnya kata Iswinarno, dalam final lomba debat tersebut Team debate akan mengikuti kegiatan atara lain : Pengenalan area kampus YALE University, Scholar’s Scavenge, Scholar’s Challenge, Collaborative Writing, Team Debate, Scholar’s Bowl, Debate Showcase, Scholar’s Show, Scholar’s Cultural fair dan Assemble ToC dan penilaian di bidang studi internasional bidang ilmu pengetahuan umum, sejarah, diplomasi, dan hubungan manusia, seni dan kebudayaan, serta penulisan essay.

“Sungguh suatu pencapaian prestasi yang sangat membanggakan dengan melalui berbagai tahapan yang tidak mudah, di usia yang sangat muda mereka bertanding dengan jumlah peserta 4900 pelajar dari 50 negara,” tegas dr. Iswinarno.

Ia juga berharap, prestasi ini kiranya dapat dijadikan contoh yang baik dan semangat untuk berkembang serta terus maju dan berkarya bagi para generasi muda khususnya di Surabaya dan para tunas bangsa Indonesia

“Kejuaraan WORLD SCHOLAR’S CUP adalah lomba debate internasional yang diadakan LEMBAGA INTERNASIONAL YIRA (Yale International Relations Association) – dibawah naungan YALE University, USA. Dimana peserta akan mengikuti final Lomba debat international, Tournament of Champions,” pungkasnya. (red)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *