SITUBONDO,Beritalima.com – Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) dari Pusat Teritorial Angkatan Darat (Pusterad) meninjau hasil kegiatan program Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-101, diempat dusun di Desa Jatisari Kecamatan Arjasa, Kabuoaten Situbondo Jawa Timur (19/04).
‘Kedatangan saya bersama tim ke lokasi TMMD ke 101 ini mendapatkan tugas dari Ketua Tim Evaluasi Irjen TNI Tobing. Tugas saya di sini melaksanakan pengawasan pelaksanaan TMMD ke-101 di daerah Kabupaten Situbondo,”ungkap Dan Pusterad Mayjen TNI Hartomo selaku ketua tim Wasev yang disambut langsung oleh Dandim 0823 Letkol inf Ashari. S.Pd Bupati Situbondo H.Dadang Wigiarto, Wabup H.Yoyok Mulyadi dan Waka Polres Situbondo Kompol Iswahab,SH.
Pengawasan dan evaluasi menurut Mayjen Hartomo merupakan kegiatan yang sangat perlu dilakukan oleh TNI kepada seluruh Kodim yang melaksanakan TMMD termasuk Kodim 0823 Situbondo. dan hal tersebut merupakan implementasi dari 8 wajib TNI dan sekaligus menangkal isu – isu gangguan terhadap nasionalisme tentang indonesia akan bubar pada tahun 2019.
“Adanya isu tersebut saya tegaskan. kami TNI tetap akan menjaga NKRI hingga titik darah penghabisan. jangan samakan indonesia pada saat jaman majapahit atau sriwijaya. Mari kita pahami situasi saat ini jangan NKRI dibuat harga murah tapi NKRI harganya mahal,” Ucapnya berapi -api.
Tak lupa Mayjen TNI Hartomo juga menyampaikan terima kasih kepada pemerintah Situnondo melalui Bupati H.Dadang Wigiarto atas kerjasama dengan memilih sasaran terpilih berdasarkan skala prioritas yang diteliti dan dipadukan dengan program pemerintah daerah kemudian dibahas di forum DPRD untuk disahkan dan dilaksanakan menjadi program TMMD.
“Harapan saya hasil pelaksanaan TMMD yang selanjut akan diserahkan ke pemerintah daerah dapat dimanfaatkan dan dinikmati oleh masyarakat dalam jangka panjang sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan kemanunggalan TNI dan dirasakan manfaatnya oleh rakyat. saya bersyukur dari hasil pengawasan tim, kinerja TMMD dilakukan dengan sungguh-sungguh. Yang menjadi sasaran hampir semuanya tercapai dengan baik tanpa kendala,” Pujinya.
Hadir dalam kunjungan tersebut mendampingi Dan Pusterad Mayjen TNI Hartomo, Danrem 083 BDJ Kolonel Inf Bagus Suryadi Tayo, Bupati Situbondo H. Dadang Widiarto, Dandim 0823, Letkol Inf Ashari, Kabag BaktiPusterad Letkol Arm Benny HS, Kasiter Letkol Inf Nanang Prianggodo, Wakil Bupati Ir. H. Yoyok Mulyadi, Waka Polres Situbondo Kompol Iswahab,SH dan Paban Tetorial Kodam V/BRW Mayor Inf Banbang Riyanto.
(Joe)