Tim Wasev Kodim 0101/BS Tinjau Pelaksanaan Binter di Jajaran Koramil

  • Whatsapp

Banda Aceh – Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) Komando Distrik Militer (Kodim) 0101/BS meninjau secara langsung pelaksanaan Pembinaan Teritorial (Binter) di jajaran Koramil.

Salah satu Koramil yang dikunjungi yaitu Koramil 10/Peukan Bada. kedatangan Tim Wasev tersebut disambut langsung oleh Danramil 10/Peukan Bada Kapten Inf Wahidin beserta seluruh anggotanya, Rabu (21/08/19).

Perwira Seksi Teritorial (Pasiter) Kodim 0101/BS Mayor Inf Issukandar, S.Ag mengatakan, bahwa kegiatan ini dilakukan untuk mengawasi, memeriksa dan mengevaluasi baik dari administrasi maupun pelaksanaan Binter di jajaran Koramil.

“Tujuannya agar pengumpulan data teritorial di jajaran Koramil bisa lebih valid dan akurat,” tuturnya.

Selain itu, lanjutnya, kegiatan tersebut merupakan salah satu fungsi dasar manajemen teritorial guna mengetahui sejauhmana Binter yang telah direncanakan dan dilaksanakan oleh jajaran Koramil.

“Apabila ada hal yang belum sesuai, dapat dievaluasi dan diperbaiki, sehingga pada kegiatan Binter selanjutnya tidak terjadi kesalahan ataupun kekeliruan,” kata Pasiter.

Terpisah, Komandan Kodim 0101/BS Kolonel Inf Hasandi Lubis, S.I.P menekankan kepada para Babinsa wajib melaksanakan koordinasi dan komunikasi dengan instansi terkait maupun masyarakat agar pelaksanaan tugas dapat berjalan sesuai dengan yang direncanakan.

“Kita tetap berkoordinasi dan komunikasi dengan intansi terkait maupun masyarakat guna mendukung tugas di lapangan,” ucap Dandim.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *