Tinjau Langsung Korban Insiden Stadion Kanjuruhan di RSSA, Wagub Emil Imbau Penonton Terdampak Segera Periksakan Diri ke Faskes

  • Whatsapp

Malang, beritalima.com – Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengimbau kepada para penonton Persebaya vs Arema FC yang terdampak insiden di Stadion Kanjuruhan, Kepanjen, Malang, Sabtu (4/10), untuk segera memeriksakan diri ke fasilitas kesehatan terdekat.

Ia menekankan agar para penonton terdampak yang baru merasakan gejala atau memiliki keluhan sekecil apa pun tidak segan-segan datang ke faskes. Terlebih lagi, Pemprov Jatim telah memastikan bahwa tidak akan ada kendala biaya bagi pasien korban insiden Stadion Kanjuruhan.

“Bagi penonton laga malam itu, baik merasakan gejala atau tidak memiliki gejala apa pun beberapa hari setelah kejadian, jangan sungkan konsultasi ke faskes terdekat. Karena pemerintah memastikan tak ada kendala biaya bagi pasien,” ungkapnya di Rumah Sakit Saiful Anwar, Malang, Selasa (4/10).

Untuk diketahui, pasien-pasien korban Tragedi Kanjuruhan ada yang baru dirujuk dan menghadiri fasilitas kesehatan setelah mereka merasakan keluhan. Per hari ini (4/10), terdapat 3 pasien hadir ke RS Saiful Anwar karena keluhan yang baru dirasakan.

Usai mendengarkan paparan tentang kondisi terkini dari para dokter spesialis, Emil memastikan bahwa semua pasien yang diperbolehkan pulang sudah dalam kondisi stabil.

“Kami di sini ingin mengkonfirmasi apakah para pasien pulang atas keinginan keluarga, keinginan sendiri, atau arahan dari dokter, dan apakah stabil kondisinya,” ujar Emil.

Tak hanya itu, ia juga memberikan dukungan kepada para tenaga kesehatan, serta memastikan tidak adanya kendala dalam penanganan pasien. Baik yang dirawat setelah kejadian, beserta yang hadir karena baru merasakan gejala.

“Kita percaya bahwa nakes punya profesionalisme namun Kami hadir untuk memastikan ada tidaknya kendala dalam penangan pasien.” sebutnya.

“Kami memberikan dukungan moril kepada teman-teman nakes di RS SA ini untuk menyembuhkan rekan-rekan kita yang merupakan korban di stadion Kanjuruhan Sabtu malam kemarin,” imbuh Emil.

_Mental support_ juga diberikan oleh Wagub Jatim ini kepada keluarga korban yang ditemuinya usai menjenguk ICU RSSA. Ia mengajak keluarga korban untuk percaya pada usaha para nakes sambil senantiasa mendoakan kepulihan orang-orang tersayangnya.

“Kami turut merasakan kesedihan anggota keluarga yang hadir di sini. Sekarang mari kita percaya pada ikhtiar yang sudah dilakukan, manusia berusaha dan berdoa sedangkan Tuhan mementukan,” ujar Emil.

“Saya minta bantuannya untuk sama-sama didoakan ya, Pak. Saya cuma butuh anak saya bangun dan sembuh, kasihan masih kecil, Pak,” ujarnya kepada Emil.

Emil juga mengunjungi rumah duka salah seorang istri dari korban Tragedi Kanjuruhan di Kecamatan Blimbing, Malang.

Mewakili Pemprov Jatim, ia menjanjikan bahwa hal-hal yang menyangkut peristiwa ini ditindaklanjuti semaksimal mungkin dengan sinergi dari berbagai pihak.

“Segala hal yang menyangkut peristiwa Kanjuruhan ini akan ditindaklanjuti semaksimal mungkin sesuai arahan presiden. Kami dari Pemprov akan konsentrasi pasa sisi kemanusiaan, yaitu keadaan korban dan keluarga yang ditinggalkan,” tutupnya.
(red)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait