TNI – Polri Dampingi Satgas Covid-19 Lakukan Rapid Test

  • Whatsapp
Pendampingan dan pengamanan tim Satgas Covid-19 dari Puskesmas Ganding dalam melakukan rapid test kepada anggota KPPS, di Puskesmas Ganding

SUMENEP, beritalima.com| Babinsa Koramil 0827/08 Ganding, Sertu Wagiyono bersama Bhabinkamtibmas melakukan pendampingan dan pengamanan tim Satgas Covid-19 dari Puskesmas Ganding dalam melakukan rapid test kepada anggota KPPS, di Puskesmas Ganding, Senin (31/11/2020).

Pada kesempatan itu Babinsa Sertu Wagiyono juga memberikan pemahaman kepada warga Kecamatan Ganding tentang kebijakan pemerintah dalam penanganan penyebaran virus corona (Covid-19). Antara lain yakni mengurangi kegiatan di luar rumah yang sifatnya menimbulkan keramaian, saat keluar rumah wajib menggunakan masker, tetap jaga jarak aman dengan orang di sekitar serta rajin mencuci tangan memakai sabun dengan air mengalir.

Bacaan Lainnya

“Ini sebagai langkah nyata mencegah penyebaran virus corona yang saat ini telah menyebar di seluruh Indonesia, termasuk di Kecamatan Ganding Kabupaten Sumenep. Dimana sudah banyak warga Kecamatan Ganding yang dinyatakan positif Covid-19,” tuturnya.

Sementara itu, di tempat terpisah Danramil 0827/08 Ganding, Letda Inf Camim mengimbau kepada masyarakat kususnya di wilayah Kecamatan Ganding untuk mendukung kebijakan pemerintah tentang pencegahan Covid-19.

“Di antaranya meningkatkan kesadaran untuk menjaga kesehatan diri sendiri, keluarga dan orang sekitar. Sebisa mungkin agar masyarakat mengurangi aktivitas di luar rumah apabila beraktivitas agar mengunakan masker,” jelas Danramil.
(**)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait