TNI-Polri Patroli dan Himbau Prokes 5M di Tempat Kafe

  • Whatsapp

PAMEKASAN, Beritalima.com| Personel Polsek Palengaan Polres Pamekasan bersma Anggota Koramil melaksanakan patroli dialogis malam sampaikan protokol kesehatan terhadap pemilik Cafe untuk memberikan himbauan kamtibmas dan protokol kesehatan kepada Pengunjung Reza Cafe dan juga pemilik Reza Cafe, senin malam (22/06/2021).

Anggota patroli Polsek Palengaan bersama Anggota Koramil tak hanya sekedar patroli. Anggota juga memberikan sosialisasi Kamtibmas dan Prokes 5M kepada pemilik Reza Cafe dan pengunjung serta berikan pesan- pesan apabila ada permasalahan dilingkungan kerja atau tempat tinggal segera hubungi Bhabinkatibmas atau Lapor ke Mako Polsek Palengaan.

”Saat Patroli kami ingatkan agar pemilik Cafe dan pengunjung selalu jalankan prokes dan apabila ada sesuatu yang mencurigakan agar selalu berkomunikasi dengan Bhabinkamtibmas atau hubungi Polsek Palengaan,”ucapnya kepada beritalima.com.

Kapolsek Palengaan polres Pamekasan mengatakan bahwa, Adaptasi Kebiasaan Baru adalah skenario untuk mempercepat penanganan Covid-19 dalam aspek kesehatan, sosial dan ekonomi.

Adaptasi Kebiasaan Baru serta protokoler kesehatan kepada warga. Ini adalah bentuk upaya mendukung program implementasi dari  pemerintah kepada warga agar selalu menjaga harkamtibmas dimasa pandemi Covid-19 dengan tetap disiplin protocol kesehatan,”pungkasnya.[AN].

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait