Tradisi Tiap Tahun Warga Kemiri RT 07, Gelar Upacara HUT RI ke 78

  • Whatsapp

SIDOARJO. Beritalima. Com | Upacara memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke-78 tahun 2023 di Desa Kemiri, Kecamatan Sidoarjo Kabupaten Sidoarjo berjalan dengan khidmat, Kamis (17/8/2023).

Salah satunya tradisi warga RT 07 RW 03 Desa Kemiri yang mengelar upacara HUT Kemerdekaan RI ke 78 di depan Pos Kamling RT 07

Dalam upacara HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke 78 tersebut di hadiri oleh Ketua BPD Desa Kemiri Roni, Ketua RW.03 Macfud dan tokoh masyarakat.

“Kegiatan tersebut di mulai pukul 07.00 WIB, Sebagai petugas upacara HUT RI ke 78 yang terdiri dari protokol, pengibar bendera, komandan upacara, Inspektur upacara, pembacaan Pancasila, UUD 1945, teks Proktamasi.”

Sementara peserta upacara yang terdiri dari warga RT 07, penghuni kost maupun kontrakan di wilayah sekitar, ada pula antusias peserta kakek dan nenek yang hadir di kegiatan tersebut.

“Suasana khidmat terlihat saat upacara pengibaran bendera merah putih berlangsung.”

Terlihat Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) sukses melaksanakan tugasnya, ujarnya ketua BPD Kemiri saat hadir di Upacara.

Ketua BPD Desa Kemiri Roni mengucapkan terima kasih kepada semua warga RT 07 yang sudah mensukseskan rangkaian kegiatan peringatan HUT RI mulai dari awal hingga ke Upacara bendera.

“Alhamdulillah seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar, upacara bendera juga berjalan sukses,”

menambahi harapannya semua warga di Desa Kemiri bisa melaksanakan upacara HUT RI di wilayah masing-masing RT atau Tingkat RW.

“Salah satunya bisa mencontoh kegiatan warga RT 07 yang guyup dan kompak setiap tahun melaksanakan Upacara HUT RI di lingkungan tersebut.”

Diakhir kegiatan upacara ketua BPD memberangkatkan jalan sehat warga RT.07 RW.03 start Pos kamling finish Jalan Krembangan, pembagian hadiah dan panggung musik elekton. (Kus)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait