Trail Adventure Yonif Raider 323 Kostrad Meriahkan HUT TNI ke-71

  • Whatsapp

1300 offroader asal Jawa Barat dan Jawa Tengah bahkan luar Jawa, mengikuti event Trail Adventure yang diadakan oleh Batalyon Infanteri  Raider 323/Buaya Putih (BP) Kostrad yang bekerja sama dengan Brantas Padud Jaya, Minggu (09/10/2016).

Kegiatan ini dibuka langsung oleh Komandan Batalyon Infanteri Raider 323/BP Kostrad Letkol Inf Fadli Mulyono S.I.P. dimana kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka HUT TNI ke – 71.
 “Kita ingin lebih dekat dengan rakyat, karenanya dalam rangka HUT TNI ke -71, di gelar event-event yang diikuti masyarakat secara luas, salah satunya Trail Adventure ini,” kata Danyonif Raider 323/BP Kostrad di sela-sela pemberangkatan peserta gelombang pertama dari Pos Provost Yonif Raider 323/BP Kostrad.
Dalam kegiatan ini juga hadir Ketua DPRD kota Banjar Drs. Dadang R Kalyubi, M.Si. dan Dandim Ciamis 0613 Letkol Inf Slamet yang juga ikut sebagai peserta offroader yang akan mencoba medan yang telah disiapkan oleh panitia dengan cuaca hujan deras. Tidak hanya peserta muda, namun ada juga peserta yang tua dan perempuan pun juga ikut dalam ajang Trail Adventure ini.
Adventure ini mengambil jarak  sekitar 64 km dengan rute  Batalyon – Ketapang – Situ mustika –  Gunung Babakan – Bangun Harja – Perhutani – dan kembali ke finish di lapangan Darma Putra.
Danyonif Raider 323/BP Letkol Inf Fadli Mulyono S.I.P. dalam sambutannya berharap agar kegiatan ini bisa lebih merekatkan hubungan TNI dengan masyarakat secara luas dan bertujuan sebagai sarana komunikasi sosial kreatif antara TNI dengan masyarakat di kota Banjar.
Danyon juga mengharapkan dengan kegiatan ini kemanunggalan TNI dan rakyat bisa terwujud sehingga bisa untuk mengantisipasi terjadinya ancaman.
“Saya berharap agar kegiatan semacam ini bisa lebih merekatkan hubungan TNI dengan masyarakat. Saya sebagai saksi bahwa TNI di kota Banjar sangat solid”. Tegas  Letkol Inf Fadli Mulyono S.I.P.
Rangkaian acara baru selesai pada pukul 17.00 WIB dengan pemberian hadiah dan hiburan, kegiatan ini dapat berjalan tertib, aman dan lancar.
 
beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *