Tukang Parkir Akui, Nobar Piala Dunia di Alun-Alun Jember Sedot Pecinta Bola

  • Whatsapp
Salah satu tukang parkir di Alun-Alun Jember sedang menata kendaraan yang parkir (beritalima.com/istimewa)
Salah satu tukang parkir di Alun-Alun Jember sedang menata kendaraan yang parkir (beritalima.com/istimewa)

JEMBER, beritalima.com | Salah satu tukang parkir dari Dinas Perhubungan Kabupaten Jember mengakui, pagelaran itu mampu menyedot para pecinta bola.

“Padahal, pertandingan baru dimulai pukul 10 malam, tapi orang-orang sudah memadati alun-alun sejak sore,” ungkap Sugiono salah satu tukang parkir di Alun-Alun Jember, Selasa malam (6/12/2022).

Bacaan Lainnya

Menurutnya, hampir setiap malam situasi di Alun-Alun Jember dipenuhi oleh para pecinta bola. Apalagi saat tim jagoan kelas atas yang bermain, seakan seperti malam minggu saja yang hadir.

Sampai-sampai, kata Sugiono, dirinya bersama tukang parkir yang lain kewalahan melihat kendaraan yang datang.

Meski begitu, dirinya merasa bersyukur, sebab keadaan sudah lebih baik jika dibandingkan saat masih pandemi.

Berbagai ekspresi tampak bermunculan dari wajah-wajah para penonton. Terutama, saat Timnas jagoannya berhasil membobol gawang lawan.

Bahkan tidak jarang, para pecinta bola meninggalkan Alun-Alun Jember hingga pukul 03.00 WIB dini hari.

“Momen seperti ini juga sangat berdampak kepada kami dan para pedagang. Terima kasih Bapak Bupati Hendy, yang telah mengadakan even seperti ini,” ungkapnya. (Sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait