Ubaya Ajak Masyarakat Hidup Sehat Dengan Produk Asli Indonesia

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com – Kepedulian Universitas Surabaya (Ubaya) terhadap produk-produk dalam negeri layak diacungi jempol. Memperingati Hari Buah Sedunia, para mahasiswa Ubaya mengadakan pawai busana buah asli Indonesia.

Aksi ini dilakukan di Jalan Raya Darmo, Surabaya, Minggu pagi kemarin. Sebanyak 14 mahasiswa Fakultas Industri Kreatif (FIK) Ubaya mengenakan busana berhiasan aneka buah asli Indonesia, jalan berlenggak-lenggok santai menyapa masyarakat yang tengah menikmati Car Free Day pertama pasca Lebaran.

Busana buah yang mereka tampilkan semuanya buah asli Indonesia, yakni nanas Subang, nanas Batu, manggis, blimbing, durian petruk, pepaya, mengkudu, nangka, delima, rambutan Binjai, salak pondoh, dan jambu air.

Mereka membawa poster himbauan bertuliskan ‘Diet? fruits will help you, eat smart-eat fruit’ (sempurnakan harimu dengan buah), dan ‘a healthiers you is a happier you’ (buah pangkal sehat).

Ketua Panitia Peringatan Hari Buah Sedunia, Brian Kurniawan Jaya, mengatakan, melalui kostum buah ini pihaknya ingin mengajak masyarakat Surabaya agar gemar memakan buah asli Indonesia.

“Tema desain busana buah-buahan lokal yang kami pilih juga karena belakangan Indonesia mulai banyak impor buah, padahal Indonesia punya banyak varietas buah yang tidak kalah enak,” ujar Brian di sela kegiatan itu.

Dijelaskan, 14 kostum bertemakan buah lokal Indonesia itu semuanya hasil karya para mahasiswa Ubaya yang tergabung dalam Program Studi Desain dan Manajemen Produk (DMP) serta Program Kekhususan Desain Fashion dan Produk Lifestyle (DFPL).

“Kostum ini memadukan bahan berupa kain, kawat, plastik, spon eva, borci, kertas serta alat perekat. Satu kostum buah dibuat 4-5 mahasiswa selama 2 bulan,” terangnya.

“Kostum-kostum ini merupakan hasil dari mata kuliah Rupa Dasar 2 dan mata kuliah Kreativitas,” timpal Prayogo Widyastoto Waluyo selaku dosen pembina.

“Jadi kami juga ingin berperan aktif di bidang industri kreatif di masyarakat dan turut melakukan promosi mengonsumsi buah-buahan,” tambahnya.

Disebutkan, selain untuk memperingati Hari Buah Sedunia, kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian acara lustrum Fakultas Industri Kreatif Ubaya yang bertemakan Creat in City.

“Tujuan kami tak lain untuk promosi atau mengajak masyarakat agar hidup sehat dengan cara mengonsumsi buah asli Indonesia,” tandas Prayogo. (Ganefo)

Teks Foto: Para mahasiswa Ubaya saat meramai Car Free Day di Jalan Raya Darmo, Surabaya, Minggu (2/7/2017). Memperingati Hari Buah Sedunia, mereka mengajak masyarakat menggemari buah asli Indonesia.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *