JAKARTA, beritalima.com | PT Unilever Indonesia Tbk melalui Wipol dan Sunlight memperkuat kerja sama dengan Dewan Masjid Indonesia (DMI) dalam program “Gerakan Masjid Bersih 2024″. Kerja sama ini telah ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU).
Dalam kerja sama “Gerakan Masjid Bersih 2024” ini kedua pihak akan mendorong terciptanya kebersihan, kehigienisan, dan kemakmuran 50.000 masjid utamanya dalam persiapan menyambut bulan suci Ramadhan.
“Gerakan Masjid Bersih” ini telah berlangsung setiap tahun sejak 2017, dan dengan didukung lebih dari 150.000 relawan sudah sebanyak 175.000 masjid di berbagai wilayah Indonesia yang menerima manfaat program.
Ketua Umum Pengurus Pusat DMI Dr. (H.C.) Drs. H. Muhammad Jusuf Kalla mengatakan, setiap shalat tentu tidak cukup diri kita yang bersih, tempat shalat juga harus bersih.
“Saya atas nama Dewan Masjid Indonesia menyampaikan terima kasih untuk Unilever. Mudah-mudahan kita bisa lanjutkan kerja sama ini menjadi lebih baik lagi di masa-masa akan datang,” ucap Jusuf Kalla.
Drs. H. Andi Mappaganty MM, Ketua Bidang Sosial Kemanusiaan DMI, menyampaikan, kerja sama “Gerakan Masjid Bersih” ini mendapat respon positif di daerah-daerah.
“Ketika kami melakukan Rakernas DMI yang pesertanya datang dari seluruh Indonesia, masing-masing Ketua Dewan Pimpinan Wilayah menyampaikan terima kasih dan sangat menyambut baik kerjasama ini,” kata Andi.
“Apalagi menjelang bulan suci Ramadhan, jamaah merasa tenang karena masjidnya bersih, jadi tenang untuk bertarawih, qiyamul-lail, mengaji, dan sebagainya,” tambahnya.
“Gerakan Masjid Bersih 2024” ini segera dimulai guna menyambut datangnya bulan suci Ramadhan. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kebersihan dan kehigienisan masjid, sehingga para jamaah akan merasa lebih aman dan nyaman dalam melaksanakan ibadah.
Head of Home & Hygiene Unilever Indonesia, Anggya Kumala, mengapresiasi DMI atas kolaborasinya dalam program “Gerakan Masjid Bersih”. Dia menyatakan, jumlah masjid penerima manfaat program ini akan terus diperluas.
Harapannya, akan lebih banyak umat Muslim yang memadati masjid di bulan suci Ramadhan, karena masjid mereka menjadi lebih bersih dan higienis berkat penyaluran produk dan perangkat kebersihan, serta edukasi menjaga kebersihan di area masjid.
Dijelaskan, dalam program ini, selain bersih-bersih masjid bersama para marbut dan warga sekitar di masjid-masjid akbar di 5 kota yang tersebar di seluruh Indonesia, pihaknya juga mendonasikan paket produk kebersihan bagi 50.000 masjid.
Selain itu Unilever juga memberikan dengan materi PHBS agar para jamaah dapat menerapkan kebiasaan baik ini tidak hanya di masjid, tetapi juga di rumah masing-masing
Tidak hanya itu, Unilever juga mendonasikan 2,5% dari keuntungan hasil penjualan produk Wipol dan Sunlight di sejumlah mitra retail kepada DMI melalui BAZNAS.
Donasi ini untuk meramaikan dan memakmurkan masjid melalui pemberian paket produk kebersihan serta paket berbuka puasa bersama, yang diharapkan akan semakin mempererat Ukhuwah Islamiyah di antara komunitas Muslim.
“Sekali lagi terima kasih atas dukungan DMI dan seluruh pihak yang terlibat dalam pelaksanaan program ‘Gerakan Masjid Bersih’. Kami berharap program ini terus memainkan perannya dalam menyebarkan kebaikan dan kemaslahatan bagi umat Muslim di Indonesia,” tutup Anggya. (Gan)
Teks Foto: Gerakan Masjid Bersih yang diinisiasi Unilever Indonesia bekerja sama dengan DMI.