Usung Pemanfaatan Tanah Non-Produktif, Mahasiswa UNAIR Juarai Pitching Competition Tingkat Nasional

  • Whatsapp

SURABAYA, Beritalima.com|
Ilham Ahmad Kamil, mahasiswa Fakultas Teknologi Maju dan Multidisiplin (FTMM) Universitas Airlangga (UNAIR) berhasil membawa pulang emas pada Pitching Competition 1.0 yang diadakan Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Surabaya.

Beranjak dari permasalahan lahan non-produktif yang sering ditemui di lingkungan rumahnya, Nuswantara Garden hadir sebagai solusi sekaligus bisnis yang dapat memberdayakan warga sekitar. Nuswantara Garden merupakan ide bisnis pemanfaatan lahan kosong dengan penanaman tanaman Sereh Wangi untuk dijadikan produk olahan.

Ilham mantap membawakan presentasi bisnis ini pada Minggu (10/10/2021) saat mengetahui permintaan produk olahan minyak sereh wangi seperti essential oil yang masih tinggi.

“Karena tanaman jenis ini mudah ditanam dan punya nilai yang tinggi, untuk itu sangat potensial dikembangkan,” sebut mahasiswa yang memiliki ketertarikan pada bidang agrikultur ini.

Melalui kriteria penilaian presentasi, pitch deck serta kemampuan menjawab pertanyaan, mahasiswa asal Tuban tersebut dinyatakan sebagai juara 1 dalam kompetisi tersebut. Melalui model bisnis yang memberdayakan, Nuswantara Garden diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat sekitar.

Ilham mengaku bangga sekaligus tak menyangka akan mendapatkan juara pada perlombaan tersebut. Pasalnya pada hari final, mahasiswa program studi teknologi sains data tersebut tak cukup beristirahat, karena mempersiapkan diri untuk presentasi.

“Pada hari final latihan pitching sampai jam dua subuh, padahal jam delapan pagi sudah harus stand by di Satu Atap,” jelasnya.

Namun keinginannya untuk berprestasi sekaligus mengembangkan relasi menjadi alasan kuat Ilham berusaha untuk melakukan yang terbaik.

“Tentu nggak lepas dari dukungan mentor dan beberapa sahabat saya,” tuturnya.

Setelah berhasil mendapatkan pendanaan sebagai hadiah dari lomba tersebut, Ilham berencana untuk mengembangkan bisnisnya agar lebih maju lagi. Tak berhenti sampai disitu, mahasiswa angkatan 2020 ini juga berencana untuk terus mengikuti kompetisi dan inkubasi dalam rangka mengembangkan kemampuannya berbisnis.

“Kemenangan yang didapat nggak jadi akhir buat saya, karena masih banyak potensi diri saya yang ingin saya kembangkan,” pungkasnya. (Yul)

Caption Foto : Ilham Ahmad Kamil saat menerima hadiah juara pertama pada ajang Pitching Competition 1.0 HIPMI PT Surabaya.

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait