UWKS Respon Problema Penanganan Covid-19 Lewat Webinar Nasional

  • Whatsapp
Ki-ka: Humas Webinar UWKS, Dr. dr. Sukma Sahadewa M.Kes, SH, MH, M.Sos, Dekan FK UWKS, Prof.Dr. dr. Suhartatik MS, dan Kepala Biro Administrasi Kemahasiswaan dan Humas UWKS, Andi Aruji, SE.

SURABAYA, beritalima.com | Merespon problematika penanganan Covid-19 di negeri ini, Fakultas Kedokteran Universitas Wijaya Kusuma Surabaya (FK UWKS) menggelar webinar “Mengupas koordinasi kesehatan lintas sektor di era pandemi”, Jumat (13/11/2020).

Dokter Dr. dr. Sukma Sahadewa M.Kes, SH, MH, M.Sos selaku Humas Webinar, bersama Dekan FK UWKS, Prof.Dr. dr. Suhartatik MS, di sela webinar yang menghadirkan beberapa tokoh nasional ini mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya mengedukasi masyarakat dalam pencegahan Covid-19.

“Ini bagian dari konstribusi FK UWKS pada masyarakat yang kita harapkan tetap patuh pada protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” kata Sukma.

Disebutkan, webinar ini yang kali ketiga diadakan FK UWKS ini menghadirkan narasumber dari pihak-pihak berkompeten dan di antaranya tokoh nasional.

Mereka, Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan Kemendagri Safrizal yang memaparkan tentang koordinasi pemerintah dengan tenaga medis untuk penanggulangan Covid-19. Kemudian, Ketua Tim Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Prof. drh. Wiku Bakti Bawono Adisasmito M.sc.,PhD, yang mengkapkan tentang analisis SWOT BNPB terhadap pandemi Covid-19 di Indonesia.

Selain itu juga ada Ketua Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Jawa Timur, Dr. dr. Sutrisno Sp.OG (K), yang menjelaskan mengenai prioritas, langkah dan dampak heterogenitas persepsi dalam koordinasi penanganan pandemi bagi tenaga kesehatan di Indonesia.

Tidak cuma itu, Prof.Dr. dr. Suhartatik MS sebelum menutup webinar yang diikuti ratusan peserta ini juga terlebih dulu menyampaikan tentang dampak dan solusi infodemik bagi penanggulangan pandemi.

Suhartatik mengatakan, tujuan diadakannya webinar ini untuk meningkatkan kegiatan pengabdian masyarakat dosen dan Dokter Muda FK UWKS, memperkaya wawasan keilmuan terkait ilmu kedokteran dan ilmu kesehatan masyarakat dari ruang lingkup yang lebih luas.

Selain itu untuk mempererat koordinasi dan kerjasama dengan berbagai stakeholder terkait kualitas peserta didik FK UWKS, meningkatkan efektifitas dan efesiensi penggunaan waktu belajar di era pandemic, dan meningkatkan perbaruan keilmuan terkait ruang lingkup tenaga kesehatan.

Dia menegaskan, Virus Covid-19 ini benar-benar ada dan masih ada sampai sekarang. Ini terbukti dari banyaknya korban berjatuhan hingga meninggal dunia, termasuk 5 dokter dari UWKS yang terlibat dalam penanganan pasien positif Covid-19.

“Virus Covid-19 masih menyebar sampai sekarang. Untuk itu, melalui webinar ini kami berharap masyarakat tetap mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19 dengan selalu memakai masker dengan benar, mencuci tangan pakai sabun dan disinfektan, serta menjaga jarak. Karena, itu yang bisa kita lakukan untuk mencegah penyebaran Covid sampai vaksin virus ini ditemukan,” tandas Dekan FK UWKS tersebut.(Ganefo)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait