Wabup Situbondo Serahkan Dana Bantuan Korban Banjir Bandang

  • Whatsapp

SITUBONDO,Beritalima.com – Sebanyak 274 Kepala Keluarga (KK) desa Sumberanyar dan desa Sumberwaru Kecamatan Banyuputihkorban banjir bandang yang terjadi pada bulan Maret 2018. Menerima Bantuan dari pemerintah Kabupaten Situbondo yang diserahkan langsung oleh Wakil Bupati Situbondo. Kamis (18/10/2018).

Dengan didamping oleh Kepala Dinas Sosial, Camat Banyuputih, Danramil Banyuputih serta Kepala Desa Sumberwaru. Wakil Bupati Situbondo ir. H.Yoyok Mulyadi.Msi menyerahkan dengan besaran bantuan antara Rp 250 Ribu – Rp 7.5 Juta berdasarkan tingkat kerugian yang dialami pada saat terjadinya bencana banjir.

“Kami berharap bantuan ini tidak menimbulkan masalah yang terjadi di masyarakat karena jumlah besarannya yang tidak sama. perlu dipahami Penyebab perbedaan besaran nominal dan pencairan bantuan yang terkesan lambat, dikarenakan harus dilakukan pendataan terlebih dahulu kepada setiap warga yang terkena banjir. Baru kemudian dilakukan verifikasi data oleh pihak pemerintah desa dan validasi oleh pihak kecamatan,”Jelas Wabup.

Dijelaskan juga oleh Wabup masalah perbedaan besaran dana yang diterima karena di hitung berdasarkan tingkat kerusakan yang dialamai warga yang tertimpa Bencana, Wabup Yoyok juga menghimbau jika ketidak puasan dari masyarakat akan besaran bantuan agar langsung menghubungi pihak desa.

“Apapun data yang sudah masuk harus bisa diterima dengan lapang dada, jangan sampai menimbulkan masalah bahkan permusuhan. Dan seandainya terjadi kekeliruan data yang tidak sesuai di lapangan, masyarakat bisa langsung mengadu ke pemerintah desa atau ke kantor kecamatan,” papar Wabup.

Lebih lanjut Wabup mengingatkan agar dana bantuan banjir dimanfaatkan secara positif terhadap kebutuhan hidup bukan yang bersifat konsumtif sehingga dana yang diterima akan bermanfaat untuk perbaikan kerusakan yang terjadi.

“Dana tersebut sudah berada direkening bank masing – masing kepala keluarga, dan bisa di ambil melalui bank yang sudah di tentukan Sehingga tidak ada pemotongan sepeserpun, Jika ada orang yang memotong atau meminta dari dana tersebut, Bapak Ibu bisa langsung melapor kepada saya,’Pungkas Wabup yang disambut tepuk tangan meriah Warga.

Adapun Bantuan untuk korban Banjir Bandang berasal dari APBD 11 Kabupaten dengan total anggaran Rp 109.750.000 yang langsung di tranfer ke rekening masing – masing kepala Keluarga terdampak bencana. (Joe)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *