Wakil Walikota Lepas 15 Kafilah Kota Bima

  • Whatsapp

Kota Bima, Beritalima

Wakil Walikota Bima, H.A.Rahman H.Abidin, SE, jumat pagi kemarin, resmi melepas 15 Kafilah Kota Bima, dalam rangka mengikuti ajang MTQ ke XXVI Tingkat Nasional yang digelar di Mataram Nusa Tenggara Barat, dari tanggal 30 Juli sampai 6 Agustus 2016. Hadir dalam kegiatan pelepasan tersebut, Sekretaris Daerah Kota Bima, Ir. H.Muh. Rum, Ketua MUI Kota Bima, Kepala Kemenag Kota Bima, para Asisten Setda Kota Bima, para Staf Ahli, dan sejumlah kepala SKPD lingkup Pemkot Bima. Pelepasan ini disaksikan pula oleh ratusan ASN lingkup pemerintah Kota Bima. Sekda yang juga Ketua Umum Lembaga Pengembangan Tilawatil Qur’an (LPTQ) Kota Bima mengatakan, kafilah yang akan bertanding terlebih dahulu telah mematangkan dan mengasah kemampuannya. Di bawah bimbingan langsung oleh para pelatih yang berpengalaman di bidang masing-masing cabang lomba.

Utusan yang akan mengikuti MTQ tingkat nasional, jelas Rum, adalah para Qori dan Qori’ah terbaik yang pada November 2015 lalu meraih juara pada MTQ Tingkat Provinsi NTB. “Di mana Kota Bima saat itu dipercaya sebagai tuan rumah sekaligus meraih prestasi sebagai juara Umum,” katanya. Sementara itu, Wakil Walikota Bima, H. A.Rahman H. Abidin SE, dalam sambutannya berpesan agar para kafilah Kota Bima yang akan bertanding senantiasa memanjatkan doa, menjaga kekompakan, dan menjaga kesehatan agar dapat menjalankan tugas dan amanah sebaik-baiknya. “Itu semua demi membawa nama baik serta meningkatkan prestasi Kota Bima di kancah nasional,” katanya. (B5-SUKUR)

 

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *