Walikota Dr. H. Maidi Resmikan Pusat Pijat Refleksi di Madiun

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Walikota Madiun, Jawa Timur, Dr. H. Maidi, meresmikan pusat refleksi “AR Reflexology” di Jalan Mundu, Kelurahan Kejuron, Kecamatan Taman, Kota Madiun, Sabtu 23 Desember 2023.

“Terima kasih AR Reflexology buka di Madiun. Ini bisa menambah referensi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan kesehatan, utamanya kebugaran,” ucap Dr. H. Maidi.

Menurutnya, sehat itu mahal harganya. Karena itu, wajib dijaga. Dengan tubuh yang sehat, maka akan menimbulkan kebahagiaan dalam kehidupan.

Dengan dibukanya pusat pijat refleksi di Madiun ini, diharapkan bisa menjadi alternatif bagi masyarakat dalam menjaga kesehatan.

“Semoga warga Kota Madiun selalu sehat dan bahagia,” harapnya.

Prosesi pembukaan AR Reflexology ini, diawali dengan penekanan tombol sirene bersama yang dilakukan walikota dengan owner AR Reflexology, Arief Purwanto, SH, MH, yang juga seorang pengacarara senior di Madiun.

Tak hanya itu, Dr. H. Maidi juga melakukan penandatangan prasasti. (kmf/editor: Dibyo).

Ket. Foto: Arief Purwanto, SH, MH (kiri) atas, Dr. H. Maidi (kanan) bawah.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait