Walikota Mojokerto Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1444 H

  • Whatsapp

MOJOKERTO, Beritalima.com – Hari raya Idul Fitri 1444 H telah tiba. Sebagai ungkapan rasa syukur atas nikmat kemenangan dari bulan suci Ramadan, Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri kepada seluruh masyarakat Kota Mojokerto.

Dalam rilisnya, Walikota Mojokerto Ika Puspitasari mengucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1444 H kepada seluruh masyarakat kota Mojokerto dan Ning Ita memohon maaf lahir dan batin atas segala kesalahan dan kekhilafan selama ini.

“Momen hari raya Idul Fitri ini, saya mengajak seluruh masyarakat kota Mojokerto untuk memperkuat diri, menjaga kebersihan dan keamanan, serta mengharapkan limpahan keberkahan dan kebahagiaan yang senantiasa hadir,” pesan Ning Ita

Ning Ita sapaan akrabnya mengajak seluruh masyarakat Kota Mojokerto untuk menjalin kebersamaan dan kerukunan antarumat beragama.

“Saya mewakili pemkot Mojokerto mengucapkan selamat merayakan Idul Fitri 1444 H, perkuat diri,sucikan hati, di hari yang Fitri ini, semoga dilimpahkan keberkahan dan kebahagiaan senantiasa hadir tiada henti ,” ucap Ning Ita.

Sementara itu, suasana menjelang hari raya Idul Fitri di Kota Mojokerto cukup meriah. Banyak warga yang berziarah ke makam keluarga dan bersilaturahmi dengan kerabat dan tetangga. Selain itu, banyak juga warga yang memanfaatkan momen ini untuk beramal dan berbagi kebahagiaan dengan sesama.

Diharapkan, semangat persaudaraan yang tumbuh di hari raya Idul Fitri ini dapat terus dijaga dan ditingkatkan. Sehingga, masyarakat Kota Mojokerto dapat terus hidup dalam suasana yang penuh kebersamaan dan persatuan (Kar/ADV).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait