Warga Karangsari Gunakan Wadah Ramah Lingkungan Waktu Pembagian Daging Kurban

  • Whatsapp

WONOSOBO, beritalima.com | Himbauan Pemkab Wonosobo terkait penggunaan bahan ramah lingkungan pada peringatan HUT RI ke – 74 dan Hari Raya Kurban oleh masyarakat dusun Karangsari kelurahan Wonorejo kecamatan Selomerto benar – benar ditetapkan.

Hal tersebut nampak pada pembagian hewan kurban dimana wadah yang digunakan menggunakan baskom, besek, daun pisang dan bahan yang tidak sekali pakai yang ramah lingkungan.

Bacaan Lainnya

Menurut salah satu panitia kurban, Ufif Widadi mengungkapkan sekira h – 3 Hari Raya Idul Adha pihaknya memberi sosialisasi mengenai wadah daging kurban yang berbeda dengan tahun sebelumnya. Dimana panitia tidak menyediakan kantong plastik.

“Dasar kami melakukan hal tersebut adalah surat edaran himbauan dari Pemda terkait dengan program pelestarian lingkungan hidup dan menciptakan lingkungan bersih dan sehat.” ungkapnya, Selasa (12/8).

Hasil dari sosialiasi yang diberikan panitia kurban terlihat waktu pembagian daging para warga membawa wadah yang ramah lingkungan.

“Mereka ke sini sambil membawa besek, baskom, daun pisang dan lainnya seperti diimbau oleh Pemkab Wonosobo.” jelas Tetang Widadi. (Budi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *