Wasbang Jadi Bekal Siswa Tulungagung

  • Whatsapp

Tulungagung, Generasi muda adalah generasi penerus dan harapan bangsa, untuk itu perlu suatu pemahaman tentang cinta terhadap tanah air dan bangsa sehingga Danramil 0807/18 Tanggunggunung Kapten Inf Warkani berkewajiban memberikan ceramah Wawasan Kebangsaan kepada mereka dan ini dilakukan kepada 257 siswa siswi SMP Negeri 1 Tanggunggunung dalam rangka menanamkan Rasa Nasionalisme dan Cita Tanah Air.Kamis(2/2/17)

Hadir pula dalam wasbang tersebut Babinsa Tanggunggunung yang mendampingi Danramil, Kapolsek bersama Babinkamtibnas dan Sekcam Tanggunggunung.

Danramil 0807/18 Tanggunggunung Kapten Inf Warkani dalam wasbangnya menyampaikan saat sekarang kita rasakan anak anak muda sudah mulai luntur dengan kebanggaan terhadap bangsa dan Negara ini bisa terlihat dari segi kebudayaan tidak bangga terhadap kebudayaan bangsa ini lagu lagu Nasional banyak yang tidak hafal dan jarang dinyanyikan. Lebih memilih lagu lagu barat anyg tidak sesuai dengan budaya bangsa Indonesia .

Sedangkan Kapolsek Tanggunggunung menyampaikan tentang bahaya Narkoba saat sekarang Indonesia dapat di katakan sudah darurat Narkoba di mana bukan hanya orang orang dewasa yang memakai namun anak anak yang duduk di bangku sekolah dasar sudah banyak yang pakai narkoba belum kalau kita melihat tanyagan Media TV hampir setiap hari Polisi menangkap Peredaran narkoba.

Pada kesempatan itu Sekcam juga menyampaikan tentang petingnya peran Pemerintah Daerah khususnya peran Pemerintah Kecamatan Tanggunggunung dalam Dunia Pendidikan yang ada di wilayah Kecamatan Tanggunggunung.(di)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *