SURABAYA, beritalima.com – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Karimunjawa terus menambah perusahaan peserta Program Co-Marketing. Sehingga, kini semakin banyak perusahaan peserta yang mendapat dan memberikan keuntungan dari program ini.
“Kami terus berusaha menggandeng perusahaan peserta untuk ikut serta dalam Program Co-Marketing, karena banyak manfaat tambahan yang bisa didapatkan dari program ini,” kata Kepala BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Karimunjawa, Heru Prayitno, di sela acara penandatanganan perjanjian kerjasama Co-Marketing di kantornya, Kamis (19/1/2017).
Penandatanganan kerjasama Co-Marketing kemarin dilakukan BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Karimunjawa dengan Hotel Bisanta Bidakara Fancy Tunjungan Surabaya, Hotel Harris-Pop Gubeng Surabaya, Restorant D’Kampoeng Sutos, dan Klinik Kecantikan Kanani Surabaya.
Heru menandaskan, banyak keuntungan yang bisa didapatkan oleh perusahaan maupun tenaga kerja peserta BPJS Ketenagakerjaan terkait adanya program co-marketing ini. Keuntungan bagi perusahaan, usahanya akan diumumkan di Weeb BPJS Ketenagakerjaan sehingga bisa meningkatkan produksi atau pemasukannya.
Sedangkan keuntungan bagi tenaga kerja peserta BPJS Ketenagakerjaan, mereka bisa mendapatkan potongan harga atau discon atas barang atau jasa perusahaan peserta co-marketing.
“Kalau dulu kartu BPJS Ketenagakerjaan cuma disimpan dan hanya digunakan saat mengalami musibah, tapi sekarang perlu dibawa kemana saja karena bisa digunakan untuk mendapatkan discon hotel, restoran, perawatan kecantikan dan lain sebagainya,” terang Heru.
Atas kerjasama ini, Hotel Bisanta Bidakara Surabaya memberikan discon 50 persen bagi semua peserta BPJS Ketenagakerjaan yang menginap di hotel ini. “50 persen off all room dan 20 persen off all meeting packeges bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan,” kata General Manager Hotel Bisanta Bidakara Surabaya, Alfanshah Abdullah.
Alfanshah mengaku senang adanya kerjasama ini. Dia berharap dari kerjasama ini ada peningkatan jumlah tamu hotelnya, terutama di bulan-bulan sepi.
Sedangkan Hotel Harris-Pop Gubeng Surabaya, sebagaimana dikatakan
Director of Marketingnya, Setiawan Nanang, buat peserta BPJS Ketenagakerjaan yang boking kamar Hotel Harris discon 10 persen, dan yang di Hotel Pop discon 5 persen.
“Selain itu bagi tamu dari peserta BPJS Ketenagakerjaan bisa menfaatkan fasilitas berenang secara gratis,” tambah Nanang.
Sementara itu President Director PT Kampoeng Kusuma Makmur, Nadia C.Andarini, mengatakan, atas kerjasama ini pihaknya memberikan discon 10 persen bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan yang makan dan minum di 13 tenant d’Kampoeng Sutos yang berlogo co-marketing.
Kerjasama co-marketing antara BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Karimunjawa dengan keempat perusahaan tersebut berlaku hingga 31 Desember 2017.
“Harapan kami kerjasama co-marketing ini bisa meningkatkan pendapatan mereka, dan jadi daya tarik bagi perusahaan yang belum jadi peserta untuk segera daftar jadi peserta BPJS Ketenagakerjaan,” pungkas Heru Prayitno. (Ganefo)
Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Karimunjawa, Heru Prayitno (kiri), bersama para pimpinan perusahaan yang menandatangani perjanjian co-marketing kemarin, Kamis (19/1/2017).