Wow…Meski Pandemi, PAD Kota Madiun Capai 109,37 Persen

  • Whatsapp

MADIUN, beritalima.com- Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Madiun, Jawa Timur pada 2021, melampaui target. Bahkan, total persentase akhir mencapai 109,37 persen. Sehingga, ada kelebihan sekitar Rp 94 miliar dari target semula.

Hal ini terungkap saat rapat paripurna dengan agenda Penyampaian Nota Keuangan Walikota Madiun atas Raperda tentang Pertanggungjawaban APBD tahun anggaran 2021 di gedung DPRD Kota Madiun, Selasa 10 Mei 2022.

“Covid bisa kita rem, gas ekonomi sehingga melampaui target. Ini menandakan pembangunan kota berhasil,” tutur Walikota Madiun, H. Maidi.

Menurutnya, hal ini tak lepas dari peran serta berbagai pihak. Tidak hanya instansi vertikal, tapi juga bersama DPRD dan seluruh elemen masyarakat. Sehingga, PAD mampu melampaui target meski masih dalam pandemi Covid-19.

Sementara itu, Ketua DPRD Kota Madiun, Andi Raya, mengapresiasi berbagai langkah yang dilakukan walikota. Sehingga mampu meraih PAD yang memuaskan.

Terkait Raperda pertanggungjawaban APBD 2021, Andi Raya mengungkapkan bahwa rancangan ini akan segera usai.

“Paling tidak akhir Mei ini atau awal Juni sudah bisa disahkan,” terang Andi Raya. (Sumber Diiskominfo/editor Dibyo)

H. Maidi (kiri).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait