Wujudkan Kepuasan Peserta, BPJS Ketenagakerjaan Bina Mitra PLKK

  • Whatsapp

SURABAYA, beritalima.com | BPJS Ketenagakerjaan terus berupaya meningkatkan kepuasan peserta. Salah satu cara untuk meningkatkan layanan prima pada peserta yang mengalami musibah kecelakaan kerja, BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Darmo memberikan edukasi pada mitra Pusat Layanan Kecelakaan Kerja (PLKK).

Kegiatan bertema “Sinergi Wujudkan Kepuasan Peserta BPJS Ketenagakerjaan Refresh And Go Healthy Together“ ini diadakan di Surabaya, Selasa (23/7/2019).

Hadir di acara ini di antaranya Deputi Direktur Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur, Dodo Suharto, Asisten Deputi Bidang Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur, Gigih Mulyo Utomo, dan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Darmo, Guguk Heru Triyoko.

Dalam acara ini BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Darmo juga menyerahkan Santunan JKK-JKM atas nama Indira NS, karyawan PT Mandiri (Persero) Tbk. Santunan yang totalnya sebesar Rp 544.250.058,-, ini diserahkan oleh Dodo Suharto.

Selain itu, di tempat yang sama BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Darmo juga melakukan perjanjian kerjasama dengan 3 RS Mitra Keluarga, RS Wiyung Sejahtera, Klinik Mata Java Cataract and Refractive Center.

Tiga RS Mitra Keluarga Surabaya itu di antara RS Mitra Keluarga Waru dan RS Mitra Keluarga Kenjeran yang kerjasamanya berupa diskon 10 persen untuk Pemeriksaan Laboratorium (kecuali laboratorium rujukan), Rontgen dan panoramic, CT Scan, Treadmill, dan USG Abdomen bagi peserta BPJS Ketenagakerjaan.

Sedangkan RS Mitra Keluarga Satelit memberikan diskon 15 persen untuk MRI dan Bonedensitometri.

Deputi Direktur Wilayah BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur, Dodo Suharto, menyatakan apresiasinya atas penyelenggaraan kegiatan ini, dan menyampaikan banyak terimakasih pada PLKK yang telah memberikan layanan prima pada peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengalami musibah kecelakaan kerja.

Dia juga mengemukakan kegiatan ini sebagai upaya meningkatkan pelayanan pada peserta dan penyeragaman informasi ter-update tentang koordinasi pelayanan kesehatan Program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Penyakit Akibat Kerja (PAK).

Dodo juga sempat memberikan paparan sinergi pelayanan pada peserta BPJS Ketenagakerjaan tentang Kecelakaan Kerja dan Penyakit Akibat Kerja (KK-PAK), yang penekanan utamanya diperlukan kesigapan dan koordinasi antara BPJS Ketenagakerjaan dan pihak PLKK Kerjasama dalam memberikan pelayanan prima.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Darmo, Guguk Heru Triyoko,
mengatakan, jumlah PLKK kerjasama BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Darmo ada 66 PLKK, yang terdiri dari 12 Rumah Sakit (RS) dan 44 Klinik.

Namun, lanjut dia, dalam kegiatan ini pihaknya mengundang 20 PLKK Kerjasama dengan utilisasi klaim JKK tertinggi, dan dihadiri 61 perwakilan dari 20 PLKK Kerjasama tersebut.

Guguk berharap dengan diadakannya kegiatan ini peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengalami musibah kecelakaan kerja mendapat layanan prima dari PLKK.

“Kami berharap seluruh pekerja mendapatkan pelayanan prima sesuai haknya, sehingga kesejahteraan pekerja dapat benar-benar dirasakan,” tandasnya.

Guguk juga menyampaikan, sampai Juni 2019, kepesertaan perusahaan aktif BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Darmo sebanyak 5.250 perusahaan.

Total peserta tenaga kerja aktif sektor Penerima Upah (PU) sebanyak 136.015 tenaga kerja, tenaga kerja aktif sektor Bukan Penerima Upah (BPU) 7.838 tenaga kerja, dan sektor Jasa Konstruksi (Jakon) aktif sebanyak 384 proyek.

Untuk pembayaran klaim, sampai Juni 2019 BPJS Ketenagakerjaan Cabang Surabaya Darmo telah membayar klaim sebanyak 8.988 kasus yang totalnya sebesar Rp 106,67 miliar.

Secara rinci disebutkan, klaim 7.194 Jaminan Hari Tua (JHT) sebanyak Rp 97,59 miliar, 72 klaim Jaminan Kematian (JKM) sejumlah Rp 2,12 milyar, 1.185 klaim Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) senilai Rp 6,62 milyar, dan 537 klaim Jaminan Pensiunan (JP) mencapai Rp 336,65 juta.

Sementara itu Asisten Deputi Bidang Pelayanan BPJS Ketenagakerjaan Jawa Timur, Gigih Mulyo Utomo, mengatakan, BPJS Ketenagakerjaan akan selalu berinovasi dalam meningkatkan pelayanan. Ini terbukti dengan sinergisme yang harmonis dalam kerjasama dengan seluruh PLKK sebagai wujud nyata pemberian pelayanan kepada peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengalami KK-PAK.

Ditambah lagi dengan perusahaan yang mendukung program Return to Work (Program Kembali Bekerja) sudah 1.089 perusahaan. “Inilah bukti nyata BPJS Ketenagakerjaan siap memberikan Layanan Prima untuk kehidupan pekerja yang sejahtera,” kata Gigih. (Ganefo)

Teks Foto: Dodo Suharto saat menyerahkan santunan JKK-JKM atas nama peserta Indira MS di acara edukasi pada PLKK yang digelar BPJS Ketenagakerjaan Surabaya Darmo, Selasa (23/7/2019).

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *