PROBOLINGGO, beritalima.com – Sabtu menjelang tengah malam, Dibelakang Kodim 0820 Probolinggo, tepatnya di jalan Cokroaminoto, seperti biasa, dimalam minggu menjadi tempat nongkrong anak muda, mereka duduk santai sepanjang jalan Cokroaminoto sekedar minum kopi, tak jarang anggota kodim juga ada yang ikut nongkrong sambil menikmati kopi dan semilir angin malam yang lagi musim angin gending.
Tak tau dari mana asalnya tiba – tiba ada dua anak muda sedang berisi tegang sambil mengacung acungkan Clurit dan Sangkur, seketika itu suasana menjadi Kacau balau dan suasana santai di warung kopi menjadi berhamburan, diantara orang yang sedang panik tiba – tiba datang seorang laki – laki berpenampilan rambut cepak berteriak dengan lantang dan tegas menghentikan Perkelahian yang sangat membahayakan orang banyak yang ada di tempat kejadian, namun karna keduanya sudah dirasuki nafsu saling membunuh, kedua orang tersebut tak menghiraukan terikan orang tersebut.
Sungguh tak disangka sebelumnya, bak film Silat Cina, laki – laki tersebut secepat kilat menyambar senjata yang diarahkan kepadanya, entah bagaimana penyerangnya sudah terlipat dan terkunci tanpa berdaya di tempat kejadian.
Ternyata laki – laki yang telah bertindak sangat cekatan tersebut adalah Letnan Satu Inf Hasannudin, Komandan Koramil 0820 11 Sumber, dengan kemampuan bela diri Yongmoodo yang memang merupakan bela diri wajib yang harus dimiliki anggota Kodim 0820/Probolinggo, yang telah di Praktekkan Letnan Satu Inf Hasannudin untuk melumpuhkan orang yang menyerang dirinya dan membahayakan orang banyak.
Kepala staf Kodim 0820 Probolinggo saat dikonfirmasi media beritalima.com,”tentang kejadian tersebut, membenarkan bila Letnan Hasannudin adalah anggotanya dan membenarkan kalau Letnan Satu Inf Hasannudin lah yang menghentikan perkelahian dan melumpuhkannya. Saat ini pelakunya sudah di tangani Polres Probolinggo,”ungkapnya.
“Mantab prajurit TNI , dengan tindakan yang tegas dan sigap kau telah selamatkan nyawa orang banyak,” Ungkap Jono (46 th) warga masyarakat sekitar. (Puput/Aj)