SURABAYA, beritalima.com – Setelah sukses menghadirkan ASUS ROG Store di Jakarta, Bandung dan Jogjakarta, ASUS kembali menghadirkan lokasi khusus untuk penggemar dan pecinta produk-produk gaming berbasis ROG di Surabaya, di At Joe Monster Machine, Hi Tech Mall, Jalan Kusuma Bangsa 116-118, Surabaya.
ASUS ROG Store merupakan wadah yang secara khusus disediakan oleh ASUS bagi para gamer untuk melihat dan mendapatkan informasi dari produk-produk ROG yang beredar di Indonesia. Tidak hanya notebook saja, namun juga berbagai perangkat lain seperti ROG gaming monitor, ROG aksesoris, ROG komponen dan lain-lain.
“Sebagai gambaran, lini Republic of Gamers sendiri sudah diperkenalkan oleh ASUS sejak tahun 2006 dengan memperkenalkan motherboard ASUS ROG Crosshair, yang secara spesifik ditujukan untuk kebutuhan gaming dan hardcore overclocking,” terang Juliana Cen, Country Product Group Leader, ASUS Indonesia.
Juliana juga menambahkan, lini ROG kemudian diperluas dengan hadirnya graphic card, notebook, monitor, PC desktop dan gaming peripheral lainnya.
Dikembangkan oleh para ahli R&D terbaik, ditambah dengan feedback dari komunitas ROG, membuat ASUS ROG menjadi brand dan komunitas yang melegenda di dunia.
“Dengan demikian banyak penghargaan dari media terkemuka, dan catatan rekor dunia untuk kinerja terbaik, menjadikan perangkat komputasi ASUS ROG jaminan untuk mendapatkan desain, kualitas, fitur dan kinerja terbaik,” lanjut Juliana Cen. (Ganefo)