Bersihkan Sofa dengan Steamer atau Vacuum Cleaner, Mana yang Lebih Baik?

  • Whatsapp

Membersihkan sofa memang perlu dilakukan secara rutin. Soalnya, noda dan kotoran kecil bisa menempel di atas permukaan sofa. Bila dibiarkan begitu saja, lama kelamaan kuman dan bakteri jadi menumpuk.

 

Selain dengan vacuum cleaner, kamu pun bisa membersihkan sofa memakai steamer atau alat yang menghasilkan uap. Namun, manakah cara membersihkan sofa yang lebih baik dari kedua alat tersebut?

 

Menjawab kebingungan kamu, mari kita bahas satu per satu kelebihan kedua metode membersihkan sofa tersebut.

 

Steamer merupakan metode membersihkan sofa yang memakai uap panas. Alat ini dapat menghilangkan kotoran dengan lebih efisien karena bisa menembus ke bagian dalam sofa. Tenang saja, alat ini tidak akan merusak bahan sofa.

 

Sedangkan vacuum cleaner digunakan untuk mengangkat debu dan partikel-partikel kecil yang menempel pada permukaan sofa. Alat ini bisa dipakai setiap hari karena efektif mengangkat kotoran kasar dan kering yang ada di atas sofa.

 

Bisa dibilang, kedua alat ini sama-sama baik untuk membersihkan sofa. Jika kamu ingin membersihkan secara mendalam, lebih baik gunakan vacuum cleaner terlebih dahulu dan baru memakai steamer.

 

Namun, kamu perlu memperhatikan bahan sofa. Soalnya, tidak semua material bisa dibersihkan dengan kedua alat tersebut. Pastikan juga membaca panduan cara merawat sofa yang biasanya didapatkan saat pertama kali beli. Hal ini bertujuan supaya sofa tidak rusak dan lebih tahan lama.

 

Nah, kamu bisa membeli perlengkapan buat membersihkan sofa hanya di toko resmi online INFORMA melalui ruparupa. Di sini, kamu juga dapat belanja perabot terbaik, mulai dari kasur, lemari, serta meja kerja. Yuk, belanja sekarang dan dapatkan penawaran menarik!

 

 

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait