Bertemu Rektor Prof Ojat Darojat, Mahasiswa UT di Lutra Ini Putu Era Wati Merasa Sangat Bangga

  • Whatsapp

LUWU UTARA. Rektor Universitas Terbuka (UT) Prof Ojat Darojat, M.Bus, Ph.D bersama rombongan melakukan kunjungan kerja ke Luwu Timur dan Luwu Utara pada Sabtu-Ahad (8-9/10/2022).

Selama dalam kunjungan kerja ini Prof Ojat melakukan penandatanganan kerjasama dengan Bupati Luwu Timur, H. Budiman serta membawakan kuliah umum sedangkan di Luwu Utara melakukan sosialisasi dan promosi UT kepada masyarakat di kedua daerah tersebut.

Pada dua daerah yang di kunjungi Prof Ojat di Sulsel ini para mahasiswa dari berbagai kalangan dan usia mulai dari mahasiswa milenial, emak-emak dan bapak bapakan senantiasa mengerumuni Rektor Prof Ojat untuk foto bersama.

Hal sama saat berada di Luwu Utara, usai acara sosialisasi dan promosi para peserta dari kalangan mahasiswa langsung mengerumuni untuk foto bersama ada yang selfi ada juga foto sesuai dengan program studi.

Salah seorang mahasiswa milenial semester V Prodi S1 Ilmu Pemerintahan pada Pokjar Luwu Utara, Putu Era Wati, kepada media pertengahan Oktober 2022 mengatakan, suatu hal sangat membanggakan bisa bertemu secara langsung dengan Rektor Universitas Terbuka Prof.Ojat Darojat M.Bus.Ph.D, dalam acara Sosialisasi dan Presentasi Program Akademik Universitas Terbuka pada Ahad 9 Oktober 2022.

Pada pertemuan seca langsung, Bapak Rektor kami ini merupakan orang yang ramah dan sangat mudah melakukan interaksi dengan kami selaku mahasiswa, seperti saat dalam menyampaikan sambutan dan sampai acara selesai, kata wanita kelahiran Desa Mekar Jaya Luwu Utara, 11 Agustus 2001 ini.

Selama hadir di tengah civitas UT Pokjar Luwu Utara, Bapak Rektor Prof Ojat senantiasa menyempatkan waktu untuk berfoto ataupun berselfi dengan mahasiswa-mahasiswa milenial.

Kedatangan Bapak Rektor UT juga menjadi sebuah kesan bagi pengurus Pokjar UT Luwu Utara, karena merupakan kedatangan yang pertama kalinya di Luwu Utara dan ini menjadi suatu kebanggaan bagi pengurus kami, sehingga kedepann mahasiswa UT akan lebih meningkat dan penuh percaya diri kuliah di UT selaku kampus negeri yang ke-45 ini.

Menurut mahasiswa yang mulai terigestrasi pada tahun tutorial 2020.2, kunci sukses lanjut kuliah di UT adalah menjadi mahasiswa yang aktif dan sering berdiskusi dengan teman. Salam sukses mahasiswa UT, mengjangkau yang tidak terjangkau, katanya.

Ikut dalam rombongan Rektor UT, dalam kunjungan kerja ke Lutim dan Lutra adalah Kepala Pusat Pengembangan Hubungan Internasional dan Kemitraan, Dr. Maya Maria, SE, MM, Staf Khusus Rektor UT asal Lutim Olivia Idrus dan rombongan lainnya, Umar.

Direktur UT Makassar, Drs. Hasanuddin, M.Si dan Pj Marketing UT Makassar membidangi Kerjasama, Sosprom, Humas dan Alumni, Prof Dr H Abdul Rahman Rahim, SE, MM. Turut hadir Pengurus Pokjar UT Luwu Utara, Bardin, S.Pd, M.Pd, dan Lina, RM. ***

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait