Bunda PAUD Ujung Tombak Perkembangan Anak di Jember

  • Whatsapp

JEMBER, beritalima.com | Keberadaan Bunda PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini) merupakan ujung tombak perkembangan anak di Kabupaten Jember.

Hal itu disampaikan Bupati Jember H. Hendy Siswanto di sela-sela Pengukuhan Bunda PAUD di Pendopo Wahyawibawagraha, Jumat (1/10/2021).

Bacaan Lainnya

“Saya merasa bahagia, dengan terbentuknya  kader-kader Bunda PAUD, yang akan menjadi ujung tombak perkembangan anak di jember,” kata Bupati.

Bupati didampingi Ketua Bunda PAUD Kasih Fajarini, melantik sejumlah Bunda PAUD di seluruh tingkat kecamatan dan desa Se-Kabupaten Jember.

“Karena ditangan bunda-bunda inilah, generasi anak cucu kita mau dibawa kemana. Begitu pentingnya peranan Bunda PAUD mencetak dimasa emas anak-anak,” akunya.

Termasuk adanya Gadget yang sudah mulai disukai anak-anak, jangan sampai budaya anak-anak lupa, bagaimana menghormati orang tua.

“Terkadang saat main gadget, anak-anak lupa saat dipanggil orang tua. Jangan sampai mereka menjadi loss generation,” ungkap Hendy.

Disamping itu juga, Bupati Hendy memaparkan tugas Bunda PAUD, yakni mengajak dan mengarahkan ibu-ibu di lingkungannya masing-masing.

“Itu untuk mendidik dengan baik anak-anaknya, supaya menjadi anak dengan karakter yang baik,” harapnya. (Sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait