WONOSOBO, beritalima.com | Bupati Wonosobo baru-baru ini menginstruksikan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) untuk memberikan apresiasi kepada warga Desa Bener yang telah melaksanakan kegiatan gotong royong untuk memperbaiki Jalan Bener – Gadingrejo.
“Kegiatan ini adalah contoh nyata kepedulian masyarakat dalam menjaga infrastruktur yang vital bagi mobilitas antar desa,” ujar Bupati.
Perbaikan jalan yang dilakukan oleh warga ini mengandalkan swadaya masyarakat dan dukungan dari pengusaha kayu setempat.
“Kami sudah memperbaiki jalan sepanjang 30 meter menggunakan aspal, dan ini semua berkat kerjasama dan semangat kebersamaan warga,” jelas salah satu warga Desa Bener.
Bupati Wonosobo juga mengungkapkan rasa terima kasihnya atas inisiatif warga yang turut membantu pemerintah, terutama di tengah keterbatasan anggaran infrastruktur pada tahun 2025.
“Saya sangat mengapresiasi usaha yang dilakukan oleh masyarakat. Ini adalah kerja nyata yang menunjukkan bahwa kita bisa bekerja sama untuk kemajuan daerah,” tegasnya.
Sebagai bentuk dukungan, Bupati melalui DPUPR akan segera melanjutkan perbaikan jalan yang belum tertangani sepanjang kurang lebih 300 meter, dengan memanfaatkan anggaran pemeliharaan jalan yang tersedia. Kepala Desa Bener, Hargiyono, menambahkan,
“Perbaikan jalan ini sangat penting, mengingat Jalan Bener – Gadingrejo adalah akses utama yang menghubungkan dua desa di Kecamatan Kepil.” pungkasnya. (Edi)







