Gubernur Viktor Laiskodat Lantik Empat Bupati

  • Whatsapp

KUPANG, beritalima.com – Gubernur Nusa Tenggara Timur, Viktor Bungtilu Laiskodat melantik tiga pasangan bupati hasil Pilkada serentak 2018, dan satu bupati di Aula El Tari Kupang, Kamis (12/2) siang.

Satu bupati yang dilantik yakni Nikodemus Rihi Heke, penjabat Bupati Sabu Raijua sebagai bupati periode 2016 – 2021.

Sementara tiga bupati dan wakil bupati periode 2019 – 2024 yakni bupati Rote Ndao, Paulina Haning Bullu – Stefanus Saek, Bupati Timor Tengah Selatan (TTS), Epy Tahun – Army Kunay, Bupati Manggarai Timur, Andreas Agas – Jaghur Stefanus.

Pelantikan diawali pembacaan sumpah dan janji jabatan yang dibacakan gubernur dan diikuti seluruh bupati dan wakil bupati. Setelah itu mereka diberkati rohaniawan dan diakhiri penandatanganan pakta integritas yang isinya antara lain tidak melakukan penyimpangan keuangan daerah selama menjabat bupati dan wakil bupati.

Pantauan wartawan media ini, para bupati dan wakil bupati saat tiba di depan Aula l Tari disambut tariat daerah asal Rote Ndao yang disaksikan ribuan orang yang datang dari daerah asal empat bupati tersebut.

Hadir dalam seremoni pelantikan yakni Wakil Gubernur NTT Josef Nae Soi, Kapolda NTT Irjen Raja Erizman, pimpinan partai pengusung, mantan bupati Timor Tengah Selatan, anggota DPRD, serta petinggi Polri dan TNI di daerah itu, dan forkompinda.

Adapun Bupati Rote Ndao Paulina Haning Bullu adalah bupati perempuan pertama di Nusa Tenggara Timur yang diusung Partai Nasdem. Dia adalah istri mantan Bupati Rote Ndao dua periode berturut-turut yakni 2009-2014 dan 2014-2019. (L. Ng. Mbuhang)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *