Gus Itab Ketua DPC PPP Siap Maju Bakal Calon Bupati Wonosobo

  • Whatsapp
Gus Itab saat launching Penjaringan dan Pendaftaran Bacaleg DPC PPP Wonosobo.

WONOSOBO, beritalima.com | DPC partai berlambangkan Ka’bah Kabupaten Wonosobo menggelar launching Penjaringan dan Pendaftaran Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPC PPP Wonosobo di Kantor DPC pada Rabu (22/2/2023) yang dihadiri Ketua DPW PPP Jateng H. Masruhan Samsurie, Rois Syuriyah PCNU Wonosobo KH Abdul Halim Alhafidz, pengurus DPC PPP, Bacaleg DPRD Kabupaten/Kota dan Bacaleg DPR RI.

Pada sambutannya Ketua DPC PPP Wonosobo KH Khairullah Al Mujtaba (Gus Itab) mengingatkan para Bacaleg bahwa tujuan akhir Parpol ikut berperan aktif di dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Bacaan Lainnya

“Oleh karenanya para Caleg PPP harus menjaga dan memegang teguh prinsip dasar partai yang kita cintai yang berasaskan Islam,” kata Gus Itab.

Ditambahkannya bahwa pada Pemilu 2024 partai PPP Wonosobo menargetkan 9 kursi legislatif.

“Tujuannya agar kita mampu mengusung Bupati sendiri,” tegas Gus Itab.

Sambung Gus Itab bahwa dirinya juga siap mencalonkan menjadi Calon Bupati Wonosobo.

“Saya siap mencalonkan diri menjadi Calon Bupati,” tandasnya.

Menurut Gus Itab hal tersebut dilakukan semata-mata melanjutkan ikhtiar dalam mewujudkan cita-cita Mbah Muntaha yang belum tercapai untuk kemaslahatan umat.

Sementara motto yang akan diusung adalah Wonosobo Kota Asri Bumine Loh Jinawi PPP Menang Mbarokahi 2024, Gus Itab Dadi Bupati.

Sehubungan dengan hal tersebut Gus Itab mengharapkan para Caleg untuk selalu menjaga soliditas dan solidaritas dengan tidak saling sikut dan menjatuhkan antar calon legislatif.

“Antar Caleg harus saling komunikasi guna mendapatkan pemetaan yang jelas untuk masing-masing Caleg. Bila melanggar, DPC punya hak untuk melakukan evaluasi,” tukas pengasuh Ponpes Al asyariyah ini.

Ketua DPC PPP Wonosobo ini juga meminta para Caleg dalam satu Dapil mau bekerja secara partnership dengan tidak menjatuhkan antar Caleg.

“Kedepan akan kita rumuskan agar saling subsidi baik saat kontestasi maupun pasca Pemilu sebagai win win solution,” sambung Gus Itab.

Ia juga meminta para Caleg untuk selalu meningkatkan kualitas diri dan aktivitas pribadi dengan tujuan mendapat simpati dari masyarakat.

“Selalu tingkatkan kualitas diri agar mendapatkan simpatik dari masyarakat dengan terjun langsung dalam kegiatan kemasyarakat dan keagamaan,” pungkasnya. (Edi)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait