H1 UAMBN-USBN,Kakemenag Lakukan Sidak Dan Monitoring

  • Whatsapp

PROBOLINGGO, Beritalima.com – Hari pertama pelaksanaan UAMBN-USBN Madrasah Aliyah, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Probolinggo H. Santoso melakukan Sidak dan monitoring pelaksanaan ujian di madrasah Aliyah negeri (MAN ) Pajarakan, sementara Kasubag TU Kankemenag, Bapak H. Fausi dan Kasi PendMa H. Taufik melakukan monitoring di madrasah Aliyah negeri ( MAN ) Paiton dan lembaga yang lain. Hal ini dilakukan untuk memastikan kelancaran pelaksanaan Ujian tingkat Madrasah Aliyah tahun ini.senin(20/3/2017).

Bersama Humas Kemenag, Kepala Kemenag memasuki ruangan ujian satu persatu selain untuk memastikan pelaksanaan ujian sekaligus untuk memberikan semangat kepada siswa untuk percaya diri, bahwa pelajaran yang telah diperoleh di bangku madrasah harus diuji demi tercapainya tujuan pembelajaran.

USBN Madrasah Aliyah dilaksanakan selama 5 hari mulai 20 s/d 24 Maret 2017, sedangkan UNBK-nya baru akan dilaksanakan mulai tanggal 10 s/d 13 April mendatang.Peserta UAMBN-USBN MA se kabupaten Probolinggo 3805 oraang dengan rincian per jurusan; Jurusan IPA sebanyak 765 orang, Jurusan IPS 2458 orang, Jurusan Bahasa 245 orang dan Jurusan Agama 337 orang sebagaimana data yang diperoleh dari Muhimmatus Sholihah Staf PendMa.

Mapel yang akan diujikan untuk Jurusan IPA, senin (20/3) Al-Qur’an-Hadits dan Biologi (USBN), selasa (21/3) Sejarah (USBN) – PPKn (USBK), Rabu (22/3) Kimia (USBN) – Fiqih, Kamis (23/3) Fisika (USBN) – Bahasa Arab, Jum’at (24/3) Akidah Akhlak-SKI.
Jurusan IPS, senin (20/3) Al-Qur’an-Hadits dan Geografi (USBN), selasa (21/3) Sejarah (USBN) – PPKn (USBK), Rabu (22/3) Sosiologi (USBN) – Fiqih, Kamis (23/3) Fisika (USBN) – Bahasa Arab, Jum’at (24/3) Akidah Akhlak-SKI.

Jurusan Bahasa, senin (20/3) Al-Qur’an-Hadits dan Antropologi (USBN), selasa (21/3) Sejarah (USBN) – PPKn (USBK), Rabu (22/3) Bahasa Asing (USBN) – Fiqih, Kamis (23/3) Sastra Indonesia (USBN) – Bahasa Arab, Jum’at (24/3) Akidah Akhlak-SKI.

Jurusan Keagamaan, senin (20/3) Ilmu Kalam dan Tafsir (USBN), selasa (21/3) Sejarah (USBN) hanya untuk yang menggunakan Kurikulum 2013- PPKn (USBK), Rabu (22/3) Fiqih (USBN), Kamis (23/3) Hadits (USBN) – Bahasa Arab dan Jum’at (24/3) Akidah Akhlak-SKI.
Sempat terjadi diskusi antara Kepala Kemenag dengan Kepala MAN Pajarakan Achmad Sruji Bahtiar terkait penanaman moralitas anak didik,

H.Santoso mengatakan,” Dalam meningkatkan ketahanan madrasah pada anak didik perlu diterapkan pendidikan keagamaan yang luas dan tegas namun semua tidak lepas dari peran keluarga dalam turut memantau putra-putrinya. Orang tua dan guru sedekat mungkin bisa membangun komonikasi dengan mereka, jadilah orang tua dan guru yang bisa menjadi tempat curhat mereka, jangan sampai mereka curhat pada orang yang salah”, tandas kepala Kemenag.

Sementara AS. Bahtiar juga melaporkan bahwa,” untuk pembentukan moralitas anak didiknya, madrasah juga menerapkan pemantauan khusus dan penerapan disiplin, misalnya ada anak yang melanggar tidak disanksi dengan yang menyakitkan, namun lebih pada pembentukan mental dan moral seperti memberikan sanksi membaca Al-Qur’an, yang secara agama justru mendidik mental mereka,” tandasnya.
Masih menurut AS Bahtiar,” Terkait siswa yang melanggar perlu kiranya ada tegoran secara lisan, tertulis sampai pada pemberhentian, proses ini harus dilalui, namun dipenghujung kunjungan beliau berdoa semoga tiada siswa-siswi madrasah yang bermasalah,” pungkasnya.

Selanjutnya menuju ruang ujian dan Alhamdulillah, pelaksanaannya berjalan lancar, aman dan kondusif sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama. (aj)

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *