Hadiri Tasyakuran PDAM, Bupati Karna Minta PDAM Tingkatkan Pelayanan ke Masyarakat

  • Whatsapp
Bupati Situbondo Karna Suswandi saat menghadiri acara tasyakuran HUT PDAM. (Hms/beritalima.com)

SITUBONDO, beritalima.com – Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) diharapkan bisa terus meningkatkan pelayanan. Utamanya dalam menindaklanjuti keluhan pelanggan.

Demikian dituturkan oleh Bupati Karna Suswandi saat menghadiri Pengajian dan Tasyakuran dalam rangka HUT PDAM ke-30, Minggu (28/3/2021).

Bacaan Lainnya

Ia menerangkan keluhan-keluhan warga harus direspon dengan cepat. Seperti, air bocor dan tersumbat, sehingga mengganggu pelanggan untuk mendapatkan pelayanan.

“Usia PDAM yang sudah dewasa ini, harus diikuti dengan upaya meningkatkan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” bebernya.

Di lain sisi, peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) juga menjadi point penting. Yakni, harus terus ditingkatkan dari sumbangan sekarang yang hanya Rp 270 juta.

“Harus ditingkatkan di tengah kondisi APBD yang sedang tak sehat, sebesar Rp1,8 triliun,” ujarnya.

Sementara itu, Direktur PDAM Tirta Baluran, Asy’ari mengaku, pihaknya akan terus berupaya mengoptimalkan pelayanan aktif kreatif efektif, efisien, dan memuaskan (Pakem) kepada masyarakat, sesuai dengan inovasi Bung Karna-Ny.Hj.Khoirani.

“Kami akan optimalkan pelayanan aktif, kreatif, efektif, efisien dan memuaskan kepada masyarakat dengan semangat perubahan menuju Situbondo Berjaya,” terangnya.

Salah satu upaya, yakni pada tahun ini pihaknya menargetkan sambungan baru sebanyak 1.000 pelanggan, dan sudah berproses dengan jumlah pelanggan sekitar 400 pelanggan. 

“Kami sudah melakukan pemetaan jaringan untuk meningkatkan pelayanan dan cakupan pelanggan PDAM,” ujar Asy’ari.

Selain target cakupan pelanggan, PDAM juga akan memproduksi air minum dalam kemasan. Dalam rangka memberikan pelayanan yang paripurna, juga untuk meningkatkan setoran PAD.

“Kami juga akan memproduksi air minum dalam kemasan. Saat ini masih berproses pada pengijinan,” pungkasnya.(*/Roi/Ch)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com

Pos terkait