Hujan Deras Disertai Angin Kencang Terjang Pamekasan, Sejumlah Rumah Rusak Dan Pohon Tumbang

  • Whatsapp

Sebuah rumah milik salah satu warga ketika usai diterjang Angin Kencang di Pamekasan

Reporter Beritalima.com Pamekasan Andy.k Melaporkan.

Bacaan Lainnya

PAMEKASAN, Beritalima.com-  Sejumlah rumah rusak dan pohon tumbang di wilayah Kabupaten Pamekasan, Madura, Jawa Timur. Setelah diterpa angin kencang disertai hujan Deras.

“Betul mas di wilayah Pamekasan terjadi hujan deras, disertai angin kencang sejak Pukul 15: 00 WIB. Sehingga menyebabkan sejumlah rumah rusak dan beberapa pohon tumbang,”kata Budi Cahyono. Tanggap Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah(BPBD), Pamekasan, Senin malam( 04 -02-2019).

Menurut data sementara beberapa rumah yang rusak tersebut, ada 3 rumah milik (Buniri, Busaham, Sadin), merupakan warga Desa Sopaah. Dan 3 pohon tumbang itu diseputaran Dusun Selatan, Desa Jarin, dan ada 2 pohon tumbang lainnya di Jalan Desa Larangan Tokol.

“Selain itu juga, akibat diterpa angin kencang di Desa Ceguk. Sebuah Kubah Masjid LDll rusak, dan satu buah Tower Radio Kampus IAIN Madura roboh. Juga terdapat sebuah atap rumah yang terbuat dari Galfalum milik Heri di bawah angin 50 Meter dari posisi awal terlempar hingga ke Jalan Raya,” tambahnya Budi Cahyono.

Atas inseden itu, sementara dari masing-masing lokasi kejadian menurut Budi Cahyono tidak ada korban jiwa, namun kerugian di taksir Jutaan rupiah hingga mencapai Puluhan Juta. Upaya pihak BPBD bersama TNI dan Polri gencar melakukan pengamanan serta memotong pohon-pohon tumbang tersebut, yang menganggu akses jalan.  Kemudian pihaknya mendata kerusakan beberapa rumah warga yang mengalami musibah tersebut.

“Untuk korban jiwa tidak ada mas. Kami akan melanjutkan besok pagi untuk ke lokasi kejadian. Lalu kami akan mengecek di Kecamatan Larangan dan Kecamatan lainnya, untuk memastikannya,”tutup dia pria berkumis khas dengan kacamatanya itu.

beritalima.com
beritalima.com

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *