Jangan Khawatir, Sampai Kaki Gunung Jalan di Jember Harus Bagus Semua

  • Whatsapp
Salah satu jalan proyek Multiyers Pemkab Jember (beritalima.com/sugik)
Salah satu jalan proyek Multiyers Pemkab Jember (beritalima.com/sugik)

JEMBER, beritalima.com | Menemui warga Kecamatan Jelbuk, Bupati Jember H. Hendy Siswanto menyampaikan, sampai kaki gunung, jalan di Jember harus bagus semua.

“Janjinya Haji Hendy, Insyaallah semua, sampai di kaki gunung, jalan harus bagus semua, jangan kuatir,” sambutnya, di sela-sela pembagian BLT BHCHT di salah satu desa di Kecamatan Jelbuk, Selasa (15/11/2022).

Bacaan Lainnya

Bupati sempat bertanya kepada sejumlah warga yang hadir. Bagaimana jalannya di wilayah Jelbuk dan sekitarnya, apa sudah bagus?

Semisal masih ada yang belum diperbaiki, Bupati juga meminta warga untuk bersabar, dikarenakan akan dilanjutkan pada tahun anggaran berikutnya.

“Apa ada yang belum atau kurang. Yang belum sabar, tahun depan. Uangnya sudah habis, tidak cukup,” jelasnya.

Diketahui, untuk perbaikan jalan Multiyers di Kabupaten Jember memakan jumlah yang lumayan cukup besar, yang berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Kurang lebih sekitar 600an Miliyar dilontarkan untuk perbaikan jalan, dengan panjang jalan mencapai sekitar 1000an Kilometer.

“Karena jalan itu hak anda semua, yang harus diberikan oleh pemerintah,” tegasnya. (Sug)

beritalima.com
beritalima.com beritalima.com beritalima.com beritalima.com

Pos terkait